Walikota Jakut Tinjau Taman RPTRA

oleh -56 Dilihat
oleh
JAKARTA, HR – Untuk mensukseskan program Gubernur DKI Jakarta membuat Jakarta hijau, Pemkot Jakarta Utara bahu-membahu kerja bakti menanam pohon di taman Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Sungai Bambu yang terletak dikolong tol Jalan Jati RW 06 kelurahan Sungai Bambu, Minggu (26/4).
Dalam peninjauan yang dilakukan Walikota Jakarta Utara Rustam Effendi, Minggu 26/4, meminta pemborong yang mengerjakan taman tersebut agar cepat diselesaikan, karena waktu peresmian tinggal beberapa hari lagi.
Selain itu, Rustam meminta kepada unit-unit terkait agar sesegera mungkin merapikan taman tersebut, Taman yang dibangun melalui dana corporate sosial responsibility (CSR) tersebut. Menurut Rustam masih banyak yang belum selesai diantaranya sumur bor untuk menyiram tanaman, aliran listrik untuk lampu taman dll.
Turut andil dalam kerja bakti tersebut antara lain Suku Dinas Pertanian, Kelautan dan Ketahanan Pangan, Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman, Suku Dinas Kebersihan, kelurahan Sungai Bambu dan warga RW 06 kelurahan Sungai Bambu.
Kasudin Pertanian, Kelautan dan Ketahanan Pangan (PKKP) Una Rusmana menuturkan, dalam membantu menyukseskan program ini, pihaknya membantu pohon mangga 50 batang dan 70 lebih pohon toga.
Ditempat yang sama Kasudin Pertamanan dan Pemakaman Jakut Agustine Pudji Astuti mengatakan, akan menutup bagian-bagian pinggir yang kelihatan tidak bagus dengan bambu kuninng agar kelihatan rapi dan sesuai dengan nama lokasi taman RPTRA ini.
Sedangkan Lurah Sungai Bambu Sumarno berharap dengan dibangunnya taman RPTRA ini warga serta anak-anak dapat memanfaatkan untuk arena bermain. ■ edi

Thumbnail

Dari Imlek Menuju Ramadhan: Refleksi Seorang Tionghoa Indonesia

Saya mengambil ponsel dan membuka YouTube untuk sekadar bersantai sebelum tidur. Namun, sebuah video di […] The post Dari Imlek Menuju...

Indonesian News
Thumbnail

Pembekuan Profesi Advokat, Perbaikan atau Ancaman?

JAKARTA, Indonesian News – Baru-baru ini ramai di jagat media sosial dan para praktisi hukum […] The post Pembekuan Profesi Advokat,...

Indonesian News
Thumbnail

Wow! di Kantah ATR/BPN Jakut Diduga Tak Ada Bukti Pengambilan Sertifikat Tanah

JAKARTA, IN – Di kantor pertanahan (kantah) ATR/BPN Jakarta Utara diduga tidak ada bukti pengambilan […] The post Wow! di Kantah...

Indonesian News
Thumbnail

PWI Tetap Satu, Kisruh Berawal dari Kasus Cash Back

JAKARTA – Polemik di tubuh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) memicu anggapan keliru bahwa organisasi ini terpecah menjadi dua. Padahal, secara...

OK Jakarta
Thumbnail

LSM GMBI Kawal Kasus Dugaan Sudin PRKP dan SDA Terkait Pengurangan Material

LSM GMBI Kawal Kasus Dugaan Sudin PRKP dan SDA Terkait Pengurangan Material Artikel LSM GMBI Kawal Kasus Dugaan Sudin PRKP...

OK Jakarta
Thumbnail

Komisi Informasi DKI Jakarta Dorong Ancol Tingkatkan Keterbukaan Informasi Publik

    JAKARTA – Komisi Informasi Provinsi DKI Jakarta melakukan visitasi ke PT Pembangunan Jaya Ancol, Tbk dalam rangka memberikan...

OK Jakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.