Korwil Kecamatan Larangan Bersemangat Sekolah Menyambut HUT Kota Tangerang

oleh -460 views
oleh
Korwil Kecamatan Larangan Bersemangat Sekolah Menyambut HUT Kota Tangerang.

TANGERANG, HR – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Tangerang ke-30 Korwil Kecamatan Larangan menggelar lomba Berpikir Kritis.

Sesuai dengan perkembangan zaman Sopian, S.Pd selaku koordinator Wilayah (Korwil) mengatakan kepada HR bahwa Lomba Berpikir Kritis ini melalui tahapan seleksi. Berawal dari tingkat sekolah, dalam kegiatan perlombaan yang diikuti oleh sekolah, masing–masing sekolah diwakili oleh 3 peserta.

Kemudian setelah itu tahapan tingkat gugus, Lanjut ke tingkat Korwil, untuk Korwil Larangan terdiri dari 4 gugus. Terpilih sebanyak 9 orang dari 23 Sekolah Dasar negeri maupun swasta mewakili korwil Larangan putra maupun putri yang terbagi menjadi 3 kelompok. Yang kemudian nantinya akan ke tingkat Kota.

Sesuai dengan perkembangan zaman dan teknologi berganti pola berawal adalah cerdas cermat berubah menjadi lomba berpikir kritis salah satu dimensi pelajar pancasila yang terdapat dalam Kurikulum Merdeka.

Lebih lanjut Korwil mengungkapkan lomba berpikir kritis ini bertujuan untuk memotivasi dan memacu siswa supaya giat belajar terutama lebih menguasai literasi dan numerasi.

Ajang ini turut mempertaruhkan nama besar sekolah dalam pengetahuan sebab tim yang paling terbaik sesuai penilaian dewan juri akan diikutsertakan ke ajang yang lebih bergengsi di tingkat selanjutnya.

Harapannya untuk siswa tentu agar anak berprestasi, berkarakter juga bermanfaat untuk dirinya sendiri serta bemanfaat bagi orang lain dan juga bisa membangun kota Tangerang yang dibanggakan. jm

Tinggalkan Balasan