Peringatan Hari Jadi Kab Pesisir Selatan ke-67

oleh -49 Dilihat
oleh
PAINAN, HR – Pesisir Selatan (Pessel) memperingati hari jadinya yang ke – 67. Peringatan itu dilaksanakan dalam Sidang Paripurna Istimewa DPRD Pessel di Gedung GOR Zaini Zein, Rabu (15/4).
Ketua DPRD Pessel Martawijaya saat membuka Sidang Paripurna Peringatan Hari Lahir Kab Pessel menyebutkan, hari lahir merupakan sejarah penting yang perlu diketahui seluruh masyarakat Pessel. Oleh sebab itu, peringatan tersebut diselenggarakan secara khusus melalui Sidang Paripurna Istimewa DPRD Pessel.
Peringatan hari lahir itu juga ditandai dengan pembacaan sejarah lahirnya Kabupaten Pessel.
Bupati Nasrul Abit menyebutkan, penetapan hari jadi tertuang dalam Perda nomor 02 tahun 1995. Dalam Perda nomor 02 tahun 1995 tentang penetapan hari jadi kabupaten Pesisir Selatan telah menetapkan tanggal 15 April 1948 sebagai hari jadi daerah ini. Sesuai pula dengan UU nomor 10 tahun 1948 tanggal 15 April 1948 dan Peraturan Komisaris Pemerintah Sumatera Tengah nomor 81/ KOM/ U/ 1948 dimana ditetapka wilayah Kabupaten Pesisir Selatan- Kerinci.
“UU nomor 10 telah menjadi benang merah sejarah dimana daerah ini telah mempunyai pemerintahan yang tegas, wilayah yang otonom dengan ibukota di Balai Selasa dengan Bupatinya Aminuddin St. Syarif,” katanya.
Namun perjalanan Perda 02 1995 beberapa tahun belum bisa dilaksanakan karena munculnya masukan-masukan dari masyarakat kepada DPRD ketika itu. “Setelah penetapan Perda 02 itu beberapa tahun ditampung masukan dari masyarakat. Hingga kemudian menggodok masukan itu menjadi sebuah kesepakatan dan akhirnya menetapkan hari jadi kabupaten berdasarkan sejarah terbentuknya Pemerintah kabupaten Pesisir Selatan,” katanya.
Masukan masyarakat tersebut lalu dikaji melalui beberapa kali seminar, terakhir pada tahun 2004. Dan peringatan hari jadi baru terlaksana pada tahun 2013. “Inilah untuk pertamakalinya peringatan dilaksanakan karena DPRD Pesisir Selatan dan pihak terkait lainnya telah mendukung pelaksanaan Perda nomor 02 tahun 1995 dengan menetapkan tanggal 15 April sebagai Hari Jadi Pesisir Selatan,” katanya.
Hingga kini peringatan hari jadi Pessel melalui Sidang Paripurna DPRD Pessel sudah terselenggara sebanyak tiga kali, yakni tahun 2013, 2014 dan 2015. Peringatan itu juga dihadiri oleh kepala daerah di Sumbar dan provinsi tetangga. ■ iin

Thumbnail

Polri Buat Akun Medsos untuk Respons Aduan Warga

JAKARTA, Indonesian News – Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol. Trunoyudo […] The post Polri Buat Akun...

Indonesian News
Thumbnail

Sekcam Tambora Motivasi Kader Jumantik di Kelurahan Angke

JAKARTA, Indonesian News – Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Tambora, Fahmy Karsawijaya, memberikan motivasi kepada kader Juru […] The post Sekcam Tambora Motivasi...

Indonesian News
Thumbnail

Lurah Duri Kosambi Diminta Segera Tetapkan Arief Rahman sebagai Ketua RW 08

JAKARTA, Indonesian News – Warga RW 08, Kelurahan Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat meminta […] The post Lurah Duri Kosambi...

Indonesian News
Thumbnail

Seluruh Tamu PWI se lndonesia di Jamu Makan Durian Sepuasnya Oleh Ketua PWI Pekanbaru Riau

PEKANBARU RIAU – Malam peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 yang berlangsung di Pekanbaru, Riau, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) menggelar...

OK Jakarta
Thumbnail

DK PWI Serukan Penegakan Konstitusi Organisasi demi Menjaga Marwah dan Integritas

    PEKANBARU, 8/2/2025 — Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (DK PWI) menyerukan pentingnya penegakan konstitusi organisasi demi menjaga marwah...

OK Jakarta
Thumbnail

Diskusi Forum Pemimpin Redaksi SMSI Se-Indonesia dan LBH Pers SMSI Provinsi Riau “Integritas Pers dan Kekerasan pada Wartawan”

  PEKANBARU, RIAU– Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2025, Forum Pemimpin Redaksi SMSI Se-Indonesia bersama dengan Lembaga Bantuan...

OK Jakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.