Pemprov DKI Gunakan E-Budgeting Sejak 2014, Kok UPS Bisa Lolos ?

oleh -32 Dilihat
oleh
Ilustrasi UPS (Antara/Puspa Perwitasari)

JAKARTA, HR – Kasus UPS tahun anggaran 2014 yang menyeret tersangka Alex Usman dan Zaenal Soleman kini mengarah ke oknum anggota DPRD DKI Jakarta. Penyidik Bareskrim pun telah menggeledah ruang kerja Wakil Ketua DPRD DKI, H Lulung dan Sekretaris Komisi E Fahmi Zulfikar Hasibuan.

Kepada HR di kantornya, Rabu (29/4), Fahmi Zulfikar menjelaskan bahwa dirinya tidak mengetahui adanya pembahasan UPS di Banggar yang diketuai Ferrial selaku Ketua DPRD DKI ketika itu. Ketika itu pula, Fahmi duduk di Komisi E hanya sebagai anggota, dan bukan anggota Banggar.
“Saya tidak tahu apa-apa, bisa di cross cek,” ujarnya.
Di tempat terpisah, di Kantor DPW Perindro DKI Jakarta, mantan Sekretaris Komisi E DPRD DKI, Sahrianta Tarigan, menjelaskan kepada HR bahwa kasus UPS sengaja digulirkan untuk menguntungkan pihak-pihak tertentu.
Sahrianta mengungkapkan bahwa pada tahun anggaran 2014, Pemprov DKI telah menggunakan e-budgeting dalam hal penyusunan anggaran, jadi sangat tidak mungkin terjadi kecolongan. Demikian juga saat pelelangan, Pemprov DKI telah menerapkan tender melalui ULP, sehingga anggaran yang mencurigakan tersebut sangat tipis dapat disalahgunakan.
Sahrianta mengakui bahwa proyek pengadaan UPS itu muncul di era saat dirinya masih menjabat Sekretaris Komisi E DPRD DKI. Namun, untuk pembahasan proyek itu justru dirinya tidak dilibatkan.
“Saya juga tidak tahu ada anggaran itu, karena anggaran itu dibahas tanpa melibatkan saya,” ujarnya.
Sahrianta memberi saran kepada Bareskrim untuk menyelidiki alasan anggaran itu bisa lolos walaupun Pemprov DKI telah menerapkan e-budgeting.
“Coba ungkap dari prosesnya, mungkin pihak eksekutif akan makin banyak yang jadi tersangka,” tegasnya. kornel/john

Thumbnail

Dari Imlek Menuju Ramadhan: Refleksi Seorang Tionghoa Indonesia

Saya mengambil ponsel dan membuka YouTube untuk sekadar bersantai sebelum tidur. Namun, sebuah video di […] The post Dari Imlek Menuju...

Indonesian News
Thumbnail

Pembekuan Profesi Advokat, Perbaikan atau Ancaman?

JAKARTA, Indonesian News – Baru-baru ini ramai di jagat media sosial dan para praktisi hukum […] The post Pembekuan Profesi Advokat,...

Indonesian News
Thumbnail

Wow! di Kantah ATR/BPN Jakut Diduga Tak Ada Bukti Pengambilan Sertifikat Tanah

JAKARTA, IN – Di kantor pertanahan (kantah) ATR/BPN Jakarta Utara diduga tidak ada bukti pengambilan […] The post Wow! di Kantah...

Indonesian News
Thumbnail

LSM GMBI Kawal Kasus Dugaan Sudin PRKP dan SDA Terkait Pengurangan Material

LSM GMBI Kawal Kasus Dugaan Sudin PRKP dan SDA Terkait Pengurangan Material Artikel LSM GMBI Kawal Kasus Dugaan Sudin PRKP...

OK Jakarta
Thumbnail

Komisi Informasi DKI Jakarta Dorong Ancol Tingkatkan Keterbukaan Informasi Publik

    JAKARTA – Komisi Informasi Provinsi DKI Jakarta melakukan visitasi ke PT Pembangunan Jaya Ancol, Tbk dalam rangka memberikan...

OK Jakarta
Thumbnail

Sudin CKTRP,Pelihara Oknum Calo Berkeliaran di Lantai 10 Blok B Gedung wali Kota JB

  JAKARTA – Kantor Suku Dinas Cipta Karya, Tata Ruang, dan Pertanahan (Sudin Citata) Kota Administrasi Jakarta Barat yang terletak...

OK Jakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.