Koramil 02 Rambah Panen Jagung Bersama Masyarakat Menaming

oleh -430 views
oleh
ROKAN HULU, HR – Danposramil 02 Rambah, Pelda Ali Basri mewakili Danramil Kapten Arm Alza Septendi, menghadiri acara panen raya jagung Hibrida Nasional seluas 30 H di Desa Menaming Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu, Kamis (15/10).
Anggota Koramil 02 Rambah
bersama masyarakat Desa Menaming panen jagung.
Pelda Ali Basri pada kesempatan tersebut menyatakan, jagung merupakan komoditi tanaman pangan yang memiliki peranan pokok sebagai pemenuhan kebutuhan pangan, pakan dan industri dalam negeri yang setiap tahunnya cenderung meningkat seiring dengan pertambahan jumlah penduduk dan berkembangnya industri pangan dan pakan. Sehingga dari sisi ketahanan pangan nasional, fungsinya menjadi amat penting dan strategis.
“Kami berharap dengan panen raya jagung hibrida Nasional ini, masyarakat petani termotivasi menekuni bidang pertanian sekaligus untuk meningkatkan pendapatan petani sendiri,”ucapnya.
Sementara itu, menurut Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Efriyanto menyebutkan, bahwa pendampingan Babinsa bersama Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) di lapangan diharapkan terus bekerjasama, kompak, bersinergi sehingga mampu mendampingi, membina dan membimbing para petani untuk bersama-sama mendukung kebijakan pemerintah mencapai target Swasembada Pangan khususnya di Desa Menaming. “Sebagai PPL, saya sangat terbantu atas kerjasama pihak TNI yang telah ikut membantu dan bersinergi dengan petugas PPL,”ucapnya.
Dari hasil panen tersebut yakni dari ubinan (luasan tanaman) tiap 1 Hektar dengan hasil 5,1 Ton jagung, dengan luas lahan Jagung yang dipanen 30 Hektar, sehingga totalnya adalah 153 Ton jagung. ds

Tinggalkan Balasan