Kantor Tim Penggerak PKK Kabupaten Gowa Selesai Direnovasi Ditandai Penanaman Bunga dan Sayur

oleh -50 Dilihat
oleh

GOWA. HR – Kantor Tim Penggerak PKK Kabupaten Gowa yang direnovasi beberapa waktu lalu, akhirnya selesai dan diresmikan, Senin (11/2). Peresmian ini ditandai dengan  penanaman bunga dan sayur di halaman kantor PKK Gowa.

Ketua TP PKK Gowa, Priska Paramita Adnan mengatakan, penanaman ini sebagai simbolis dalam mendukung kegiatan hatinya PKK, dimana di haruskan memiliki halaman yang indah, teratur, dan nyaman,

“Kantor inikan sudah lama, hanya direnovasi saja dengan mempercantik ruangan, ditambah dengan menanami bunga merry gold, sayuran bayam dan kangkung dihalaman kantor,” ungkapnya usai meresmikan kantor.

Priska menjelaskan tanaman bunga mery gold sangat baik ditanam pada daerah tropis seperti ini. Tak hanya itu untuk sayur bayam yang di tanam pun di perkirakan sudah bisa dipanen tiga minggu mendatang.

“Kita telah bersama-sama berkomitmen untuk menjadwalkan penanggung jawab tanaman serta kamipun menyediakan tukang kebun profesional untuk merawat tanaman kita ini,” sebut Priska.

Kendati demikian, untuk sementara kantor PKK Gowa ini digunakan berkantor oleh Bupati Gowa. Pasalnya ruangan bupati saat ini di lakukan renovasi untuk memperluas ruangan.

“Kantor ini memang sudah selesai, tapi belum kita tempati. Yang menempati sementara pak bupati bersama stafnya selama delapan bulan kedepan karena kita tahu saat ini ruangannya sedang direnovasi,” jelasnya.

Olehnya dirinya berharap dengan selesainya kantor ini PKK melalui 10 programnya bisa menjadi mitra dalam mensukseskan program Pemkab Gowa. Kartia

Thumbnail

Sampah Menumpuk di RW 02 Jembatan Besi, Warga Butuh Solusi Konkret

JAKARTA, Indonesian News – Menumpuknya sampah di RW 02, Kelurahan Jembatan Besi, menjadi perhatian serius […] The post Sampah Menumpuk di...

Indonesian News
Thumbnail

Pengurusan PBG di Jakbar Bermasalah, Warga Keluhkan Proses yang Berlarut-Larut

JAKARTA, Indonesian News – Pengurusan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) di Jakarta Barat terus menuai keluhan […] The post Pengurusan PBG di...

Indonesian News
Thumbnail

Pelayanan Memuaskan di Kantor ATR/BPN Jakbar: Warga Puas dengan Proses Sertifikasi

JAKARTA, Indonesian News – Kantor Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Jakarta Barat mendapat […] The post Pelayanan Memuaskan di...

Indonesian News
Thumbnail

Wali Kota JP, Arifin Dampingi Pj Gubernur DKI Jakarta Tinjau Bank Sampah dan Panen Sayur Hidroponik

Foto: PJ Gubernur bersama Wali Kota JP   JAKARTA – Wali Kota Jakarta Pusat, Arifin, mendampingi Penjabat (Pj) Gubernur DKI...

OK Jakarta
Thumbnail

Urban Farm Warga Cempaka Putih Barat Difalitasi Bank BRI

Urban Farm Warga Cempaka Putih Barat Difalitasi Bank BRI Artikel Urban Farm Warga Cempaka Putih Barat Difalitasi Bank BRI pertama...

OK Jakarta
Thumbnail

PP Inkado Gelar Workshop ‘Empowering 2025’ Tingkatkan Kualitas Pelatih

    JAKARTA – Pengurus Pusat Indonesia Karate-Do(Inkado) menggelar Workshop dan Sertifikasi Pelatih, serta Penataran dan Ujian Wasit yang berlangsung...

OK Jakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.