Deklarasi Partai Pakar Indonesia

oleh -516 views
oleh
JAKARTA, HR – Kini telah muncul lagi satu partai politik yang diberi nama Partai Kerja Rakyat Indonesia (Pakar Indonesia). Partai berkonsepsi dari Trisakti Bung Karno sebagai paradigma dan mengembangkan nilai gotong royong sebagai perjuangannya ini dideklarasikan oleh Ketua Majelis Pendiri Pusat, Sudirman Kadir bersama Ketua Umum DPP Partai Pakar Indonesia,Andy Talman Nitidisastro di Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, Minggu (14 /08/2016).

Meski acara deklerasi sederhana,namun terbilang meriah,karena dihadiri pendiri partai dari berbagai propinsi.

Puncak acara ketika pembacaan manifesto partai oleh Ketua Majelis Pendiri Pusat diikuti para kader.
Sudirman Kadir mengutarakan bahwa partai politik memiliki konsepsi Trisakti Bung Karno sebagai paradigma perjuangannya. 
“Nilai-nilai gotong royong adalah satu-satunya jalan dalam mewujudkan kedaulatan, kemandirian, serta kepribadian Indonesia,” katanya dalam rilisnya,Senin (15/08).
Sudirman Kadir berharap ke depannya partai ini wajib mengembangkan nilai gotong royong dalam lapangan ekonomi dan kebudayaan.
Sementara itu Ketua Umum DPP Pakar Indonesia Andy Talman Nitidisastro mengungkapkan bahwa Pakar Indonesia sebagai parpol baru telah membuat gebrakan besar dalam sistem kepartaian nasional, dimana kedaulatan partai berada di tangan para anggotanya, bukan pemilik modal atau ketua pusat. Karena, katanya adalah hak daerah dalam menentukan kebijakan partai di tingkat daerah mengingat nilai-nilai dan kearifan lokalnya, termasuk bahkan dalam mengusung kepala daerah dan anggota legislatif.
Andy menegaskan momentum kemerdekaan RI sebagai tonggak bersejarah bagi Pakar Indonesia untuk ikut membangun negeri.
“Dunia yang dibayangi ancaman resesi global serta keberadaan Indonesia sebagai pusat pertumbuhan baru ekonomi di kawasan Asia Pasifik harus disikapi dengan cermat,” pungkasnya.
Partai Pakar Indonesia mengklaim ada 34 provinsi yang telah membentuk dan mendirikan Pakar Indonesia tanpa modal dari satu orang pun. amigo


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan