Antrian Kendaraan di SPBU Versus Lapak Diduga Pangkalan BBM

oleh -1.4K views
oleh

PEKANBARU, HR – Antrian kendaraan terjadi di salah satu SPBU Kecamatan Tenayan Raya, sehingga arus lalu lintas sempat terganggu.
Kendaraan jenis Truk mendominasi antrian yang memanjang hingga keluar areal SPBU dan memakan bahu jalan sebelah kanan menuju Palelawan dijalan Lintas Timur Pekanbaru.

Adapun kendaraan yang baru datang dari arah sebalik sempat kesulitan memasuki areal SPBU dikarenakan akses masuknya tertutup antrian.
Belum diketahui entah apakah antrian kendaraan tersebut diakibatkan akses SPBU yang strategis atau karena kelangkaan BBM di Pekanbaru.

Awak HR tidak sempat menanyakan kepada pengemudi kendaraan yang mengantri, dikarenakan mendapat informasi kalau ada salah satu lapak yang diduga pangkalan BBM sedang melakukan kegiatan.

“Cepat-cepat sedang ada penuangan BBM dipangkalan si P (inisial pemilik pangkalan) ” kata penunjuk lokasi yang tidak mau disebutkan identitasnya.

Sesampainya dilokasi ternyata sedang tidak ada pembongkaran yang ada hanya truk tanki BBM berwarna biru putih yang sedang mengantri.
Pihak yang ditemui dilokasi juga menepis kalau dirinya adalah P.

“Bukan, kalau pangkalan P ada didepan lagi disimpang beringin” kata orang yang ada di lokasi.

Penunjuk lokasi kemudian menyebutkan kalau orang yang ditemani HR berbincang-bincang tersebut adalah P.

“Dia nya si P…,” kata penunjuk lokasi.

Penunjuk lokasi juga mengajak HR ke beberapa lokasi yang diduga adalah pangkalan BBM, yang berjumlah lebih dari 5 lokasi di Kecamatan Tenayan Raya. Dengan banyaknya lokasi yang diduga pangkalan BBM tersebut mungkinkah menjadi penyebab antrian di SPBU. Hingga berita ini dilansir Kapolsek Tenayan Raya belum dapat dimintai keterangannya. dar

Tinggalkan Balasan