Siap Bertarung di Pilkada Endjang Menunggu “Janda Kembang”

oleh -153 Dilihat
oleh
DR H Endjang Naffandy

PANGANDARAN, HR – Perhelatan Pilkada di Kabupaten Pangandaran mulai menghangat. Berbagai bentuk persiapan itu sudah dilakukan oleh pihak pemerintah daerah dan pihak DPRD Kabupaten Pangandaran.

Ketua DPRD Iwan M Ridwan saat dimintai keterangannya menyampaikan, pihaknya sudah ready, termasuk juga soal anggaran. Pihak KPU pun sudah berbenah. “Satu persatu sudah kita siapkan menjelang Pilkada Desember nanti,” jelsnya.
Lebih jauh, Iwan mengatakan, siapapun yang menjadi pemenang di Pilkada nanti diharapkan bisa seirama berjalan bersama-sama dalam upaya membangun Kab. Pangandaran untuk kepentingan masyarakat luas.
Di temui HR di tempat terpisah, salah seorang calon bupati yang juga mantan penjabat bupati Pangandaran, Endjang Naffandi ketika dimintai menyampaikan bahwa dirinya siap meramaikan bursa Pilkada.
Saat ini Endjang fokus mempersiapkan perahu yang sekaligus akan menjadikan kendaraan. Kabarnya, ia sudah merapat ke Gerindra.
Ditanya lebih jauh soal pendampingnya untuk bertarung di arena Pilkada nanti, Endjang menjawab diplomatis bahwa dirinya masih menunggu janda kembang. Artinya, Enjang menunggu wakil dari para calon yang terpisah dengan calon sebelumnya. “Siapa tahu kita cocok dengan janda kembang,” tegasnya sambil tersenyum.
Untuk membuktikan keseriusannya masuk dalam laga Pilkada, Endjang menyatakan akan melepaskan atributnya sebagai PNS di Pemprov Jabar. Perjuangan untuk menyejahterakan rakyat menjadi alasan pemicu Endjang masuk dalam bursa Pilkada nanti.
“Program saya semasa menjabat Pj dua tahun lalu itu tentunya harus dilanjutkan, meski saya harus keluar sebagai PNS, karena dengan itu merupakan bukti saya menyayangi masyarakat Kabupaten Pangandaran,” ucapnya merendah. ■ agus kucir

Thumbnail

Ahli Waris Usman bin Misin Harap Pengadilan Tinggi DKJ Beri Putusan Adil dalam Sengketa Tanah

JAKARTA, Indonesian News – Pengadilan Tinggi (PT) Daerah Khusus Jakarta (DKJ) saat ini tengah menangani […] The post Ahli Waris Usman...

Indonesian News
Thumbnail

Ajax Tumbangkan Feyenoord 3-2 dalam Pertandingan Menegangkan

JAKARTA, Indonesian News – Pertandingan derby yang selalu ditunggu-tunggu antara Ajax dan Feyenoord kembali menyuguhkan […] The post Ajax Tumbangkan Feyenoord...

Indonesian News
Thumbnail

Go Ahead Eagles Tumbangkan FC Twente 2-1

JAKARTA, Indonesian News – Pertandingan sengit di De Adelaar Stadion pada hari Minggu lalu mempertemukan […] The post Go Ahead Eagles...

Indonesian News
Thumbnail

Dukung HPN 2025 Pokja PWI dan Kejari Jaktim Perkuat Kolaborasi

Dukung HPN 2025 Pokja PWI dan Kejari Jaktim Perkuat Kolaborasi Artikel Dukung HPN 2025 Pokja PWI dan Kejari Jaktim Perkuat...

OK Jakarta
Thumbnail

Barikade Gus Dur Desak Menteri Bahlil Segera Dicopot, Menyusahkan Masyarakat 

    JAKARTA – Buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) mekakukan unjuk rasa di Kantor Kementerian Energi...

OK Jakarta
Thumbnail

Rakor Bawaslu: KI DKI Dorong Peningkatan Sosialisasi Publik dalam Keterbukaan Informasi

    Jakarta, 5 Februari 2025 – Komisi Informasi (KI) DKI Jakarta menghadiri Rapat Koordinasi (*Rakor*) *Stakeholder* Pasca Pemilu yang...

OK Jakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.