Babinsa Kelam Permai Sambangi Rumah Betang Ensaid Panjang

oleh -154 views

SINTANG, HR – Dalam rangka melaksanakan Pembinaan Teritorial (Binter), Babinsa Koramil 1205 – 19/Kelam Permai, Kopda Marjono melakukan Komunikasi Sosial dengan menyambangi warga di Rumah Betang Desa Ensaid Panjang, Kecamatan Kelam Permai, Sintang Kalimantan Barat ,Jumat (15/10/2021).

Selain menjadi tempat tinggal, Rumah Betang Ensaid Panjang juga menjadi rumah budaya yang terbuka untuk siapa saja. Sering diadakan upacara keagamaan dan acara adat diwaktu tertentu. Dirumah Betang ini juga kita bisa melihat keseharian warga dayak terutama kaum perempuannya.

Wanita yang tinggal dirumah Adat ini biasa menenun untuk membantu suaminya mencari nafkah. Aktifitas menenun biasanya dilakukan setelah meretas karet atau bertani dan sore harinya setelah bekerja barulah mereka melakukan aktifitas menenun. Sedangkan sang suami sendiri bekerja sebagai petani atau berkebun selama seharian penuh.

Dalam kesempatan itu, Babinsa Kopda Marjono memberikan pemahaman himbauan tentang perlunya menerapkan protokol kesehatan Covid-19 baik di lingkungan tempat tinggal maupun di tempat umun dengan cara melaksanakan 3M (Memakai Masker, menjaga jarak dan  mencuci tangan di tempat air yg mengalir).

Lanjut Ia juga menambahkan pentingnya pelaksanaan Vaksinasi bagi warga masyarakat, penyuntikan Vaksin akan memicu sistem kekebalan tubuh untuk mengenali virus yang sudah tidak aktif ini dan memproduksi antibodi untuk melawannya, sehingga tidak terjadi infeksi covid-19.

Pj Danramil 19/Kelam Permai, Peltu Gultom menyampaikan, bahwa pembinaan komunikasi Sosial (Komsos) tersebut memang harus selalu dilaksanakan secara berkesinambungan sebagai bagian dari pembinaan teritorial yang menjadi tugas pokok Komando Kewilayahan.

“Pada situasi Pandemi seperti sekarang ini, komunikasi sosial tersebut sangat tepat sekali dijadikan sebagai media untuk mengajak masyarakat berperan aktif dalam upaya penanganan Covid-19, sehingga tercipta masyarakat yang sehat,” tutup Pj Danramil. tim

Tinggalkan Balasan