Bupati Bintan Ikuti Seminar Nasional Pengelolaan Keuangan Daerah dan Desa

oleh -26 Dilihat
oleh
BINTAN, HR – Pengelolaan dan perencanaan penggunaan keuangan desa yang tidak disiapkan secara matang, ditambah dengan pengetahuan yang minim dari perangkat desa dalam mengelola dan mempertanggungjawabkan keuangan desa, acapkali menjadi problematika tersendiri di setiap daerah. 
H Apri Sujadi S.Sos,
Prof Dr H Ermaya Suradinata SH MH MS,
Setioso dan Ronny Kartika.
Hal tersebut dikemukakan Bupati Bintan, H Apri Sujadi S.Sos saat bersama Gubernur IPDN, Prof Dr Ermaya Suradinata MH MS di Gedung Rektorat Kampus IPDN Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, Rabu pagi (13/9).
Kunjungan silaturahmi tersebut juga disejalankan dengan mengikuti Seminar Nasional Problematika Pengelolaan Keuangan Daerah dan Desa dengan nara sumber dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, Kementerian Keuangan Republik Indonesia dan Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ).
“Tentunya kita berharap ada transfer knowledge (pengetahuan) dari narasumber dan Bapak Gubernur IPDN Prof Dr H Ermaya Suradinata SH MH MS, terutama soal problematika sistem keuangan daerah dan desa,”kata Bupati Bintan H Apri Sujadi S.Sos didampingi Kepala BPKAD Kabupaten Bintan Setioso.
Terkait Sistem Keuangan Desa (Siskeudes) yang berlaku dan diterapkan di setiap daerah saat ini, Bupati mengingatkan, hendaknya mampu menciptakan tata kelola keuangan desa yang baik.
“Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan sendiri saat ini telah menerapkan di setiap Desa untuk menampilkan data Keuangan Desa secara transparansi di masyarakat,”pungkas H Apri Sujadi.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Ronny Kartika mengutarakan bahwa terkait aplikasi Siskeudes saat ini sangat membantu kemudahan dalam melakukan proses pengelolaan keuangan, serta dapat dipertanggungjawabkan akuntabilitasnya.
Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan juga, menurut Ronny, sedang merancang suatu sistem yang ikut membantu mempermudah pengelolaan keuangan desa berbasis e-Desa.
“Tantangan pembangunan nasional saat ini secara umum berbasis desa. Dalam perencanaan pembangunan desa dengan potensi ekonomi dari sektor pariwisata tentunya akan berbeda dengan desa dengan potensi ekonomi dari sektor pertanian. e-Desa yang dirancang nantinya berguna bagi memaksimalkan potensi di setiap desa,”paparnya. shl


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Thumbnail

TREASURE Memukau di SBS Gayo Daejeon 2024, Jadi Sorotan Penggemar K-Pop

https://harapanrakyatonline.com/feed Grup K-pop TREASURE kembali membuktikan popularitas mereka dengan penampilan spektakuler di acara musik tahunan SBS […] Artikel TREASURE Memukau di...

Indonesian News
Thumbnail

Kasudinkes Jakbar Erizon Safari Imbau Warga Antisipasi DBD di Musim Hujan

https://harapanrakyatonline.com/feed Kasudinkes Jakarta Barat, Erizon Safari, mengimbau masyarakat untuk mencegah DBD di musim hujan dengan PSN mandiri dan pola hidup...

Indonesian News
Thumbnail

Episode 6 “The Heart Killers” Dirilis, Alur Cerita Makin Dramatis

https://harapanrakyatonline.com/feed Episode 6 The Heart Killers dirilis dengan alur cerita dramatis dan akting memukau. Temukan kejutan baru dan teori menarik...

Indonesian News
Thumbnail

Warga Keluhkan Peran Serta Pejabat Wilayah Soal Semrawutnya PKL di Jembatan Lima

JAKARTA, OKJAKARTA.COM – Terkait adanya pedagang kaki lima (PKL) pedagang sayur di kawasan Jembatan Lima, Tambora, Jakarta Barat tepatnya di...

OK Jakarta
Thumbnail

KH. Ma’ruf Amin Peringati Hari Ibu Bersama Muslimat NU Kabupaten Semarang

    KH. Ma’ruf Amin Peringati Hari Ibu Bersama Muslimat NU Kabupaten Semarang   SEMARANG – Prof. Dr. KH. Ma’ruf...

OK Jakarta
Thumbnail

Forum Pemred SMSI Tegaskan Komitmen Tingkatkan Kualitas Jurnalis

JAKARTA – Ketua Umum Forum Pemred Media Siber Indonesia (SMSI), Dar Edi Yoga, didampingi Sekretaris Jenderal Penerus Bonar Karo-Karo, menyatakan...

OK Jakarta
Thumbnail

Kasudinkes Jakbar Erizon Safari Imbau Warga Antisipasi DBD di Musim Hujan

Kasudinkes Jakarta Barat, Erizon Safari, mengimbau masyarakat untuk mencegah DBD di musim hujan dengan PSN mandiri dan pola hidup sehat....

Media Focus
Thumbnail

Siap Layani Pemudik Nataru, PLN Pastikan SPKLU Andal di Jalur Mudik dan Destinasi Wisata

JAKARTA, MF – Menyambut libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya memastikan...

Media Focus
Thumbnail

Wali Kota Jakbar Diminta Evaluasi Kinerja Camat Tambora Soal Keluhan Warga yang Tak Selesai

JAKARTA, MF – Terkait adanya pedagang kaki lima (PKL) pedagang sayur di kawasan Jembatan Lima, Tambora, Jakarta Barat tepatnya di...

Media Focus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.