Bupati berfoto bersama warga. (Insert:) Kades Karang Kemiri, Dedi. |
OKUT, HR – Desa Karang Kemiri kini telah mendapat kades baru, setelah beberapa waktu lalu dipimpin oleh Pjs Kades Hanafi SE yang juga Camat Belitang.
Sebelumnya, Desa Karang Kemiri ini dipimpin Herman, namun kades Herman kini telah meninggal karena sakit. Lalu diadakan pilkades kembali dan akhirnya terpilihlah Dedi Suyanto dan telah dilantik langsung oleh Bupati H.Herman Deru SH MM, (225).
Untuk kesekian kalinya Bupati mengingatkan para Kades untuk makin meningkatkan pelayanan dan perlindungan penuh atas hak-hak warganya. Bila Kades kurang mengayomi warganya, akan menimbulkan banyak sengketa di wilayah itu, seperti sengketa tanah.
Bupati menyarankan kepada warga yang ingin mengurus sertipikat tanahnya, lebih baik melalui prona, agar tidak ada keributan atau masalah mengenai batas tanah.
Bupati juga mengingatkan Kades Dedi agar dapat transparan kepada warga dalam penggunaan dana yang telah diberikan pemerintah baik berupa ADD, SPPIDES atau APBN yang kesemuanya itu sebagian besar diprogramkan untuk pengecoran jalan yang dibutuhkan warga. ■ abdulah