40 Pengurus IWKK Tanjungpinang dan Bintan Dilantik

oleh -15 Dilihat
oleh
TANJUNGPINANG, HR – Pengukuhan pengurus Ikatan Warga Kabupaten Karimun (IWKK) Tanjungpinang dan Bintan dilaksankan oleh Gubernur Kepri, Nurdin Basirun didampingi Sekdaprov Kepri, Arif Faddillah dan Asisten 1, Raja Ariza bertempat di Asrama Haji, Tanjungpinang, Senin (27/3).
Nurdin Basirun lantik pengurus IWKK.
Dewan pengurus IWKK Tanjungpinang dan Bintan yang dilantik berjumlah 40 Orang untuk masa bakti 2017 – 2020 yang diketuai oleh Endi Maulidi.
Kegiatan pelantikan tersebut diawali dengan zikir, doa bersama serta mendengarkan tausiyah. Kemudian dilanjutkan dengan pemberian door prieze berupa hadiah, seperti kulkas, AC dan sepeda. Sedangkan hadiah kulkas sumbangkan dari Gubernur, sedangkan Sekda menyumbang sebuah AC.
Pada kesempatan itu Gubernur mengajak seluruh pengurus untuk bersama-sama memperkuat pembangunan di Kepri. 
“Mari kita kuatkan pembangunan di Kepri dengan berpondasi agama serta hati yang ikhlas. Sehingga pekerjaan yang kita lakukan diridhoi oleh Allah. Caranya adalah dengan memperkokoh silaturahmi seperti yang kita laksanakan hari ini,” kata Nurdin.
Tak hanya itu, Nurdin kembali menghimbau kepada pengurus IWKK yang telah dilantik agar dapat memberi kontribusi pembangunan di Kepri dan juga kepada masyarakat Kepri. shl


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.