SUBANG, HR – Masyarakat Dusun Tegal lega dan Turi desa tanjungsari timur gotong royong perbaiki jembatan yang ambruk, Rabu (23/09/2020).
Kepala Desa Tanjungsari Timur Kecamatan Cikaum H. Ahmad ketika dikonfirmasi terkait jembatan yang ambruk menjelaskan. Jembatan yang saat ini sedang diperbaiki merupakan jalan utama untuk aktivitas warga dusun Turi dan Tegal lega, perbaikan jembatan sangat penting pasalnya disamping warga bisa beraktivitas juga untuk kepentingan anak-anak sekolah kalau jembatan tersebut tidak diperbaiki maka masyarakat yang berada didusun Turi tidak bisa beraktivitas dan anak sekolah pun tidak bisa pergi ke sekolah.
Lanjut Kades, “terlihat warga sangat antusias untuk memperbaiki jembatan secara gotong royong. Kami berharap kepada pemerintah baik daerah maupun provinsi Wabil khusus untuk dinas PSDA Provinsi segera memperbaiki jembatan tanjungsari timur yang ambruk, selama kami menjabat kepala desa sudah dua kali mengajukan Proposal ke Dinas PSDA dan BBWSC Provinsi, sampai hari ini masih belum ada realisasinya,” pungkas Kades.
Menurut Tokoh Masyarakat Desa Tanjungsari Timur, Suryadi saat dikonfirmasi terkait jembatan yang ambruk menerangkan. “Kami merasa bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada kepala desa Tanjungsari Timur yang sudah ikut kerja bakti untuk memperbaiki jembatan yang ambruk, Alhamdulillah Kades menjadi inisiator pekerjaan perbaikan jembatan yang ambruk, sehingga jembatan itu sekarang sudah bisa dilewati oleh pengendara roda dua dan pejalan kaki, masyarakat dusun Turi dan Tegal lega sudah bisa beraktivitas kembali seperti hari biasa,” ujar Tokoh. herdi