TAKALAR, HR – Wakil Bupati Takalar H. Achmad S,Sos Daeng Se’re resmikan masjid Al-Mukmin di Tepo’ Kelurahan Manggadu, Kecamatan Mangarabombang Jum’at (11/03/20).
Wakil bupati dalam sambutannya sesaat setelah pengguntingan pita mengatakan, rasa syukurnya kepada pemerintah dan masyarakat kecamatan Mangarabombang karena adanya tempat Ibadah Masjid Al-Mukmin yang diresmikan hari ini dan kepada masyarakat yang berdekatan dengan Masjid agar senantiasa melakukan Ibadah secara berjamaah dan yang tidak kalah pentingnya masjid harus di jaga kebersihannya agar jamaah masjid senang beribadah.
Wakil Bupati Takalar Haji Ahmad daeng Se’re dan Kapolres Takalar AKBP Budi Wahyono menjadi tamu kehormatan bersama kepala wilayah Kecamatan Mangarabombang Mappaturung S.sos melakukan sholat Jum’at pertama di masjid Al-Mumin.
Peresmian tersebut dihadiri oleh Bapak Kapolres Takalar Akbp Budi Wahyono S.H,S.IK,M.H didampingi oleh Kapolsek Mangarabombang AKP Sudirman SH, Camat Marbo Mapparung,S,Sos Babinsa Jamaluddin
Kapolres Takalar memanfaatkan momen peresmian Masjid dengan
pidato singkatnya Kapolres menghimbau kepada semua Masyarakat agar tidak memakai Narkoba terutama pada kalangan remaja agar menjauhi narkoba dan tidak terpengaruh dengan barang haram tersebut karena sudah jelas barang terlarang dan kalau ada Oknum yang melakukan/memakai ataupun mengedar maka pasti akan di tindak sesuai dengan undang undang yang berlaku.
Kapolres juga mengimbau kepada seluruh anggotanya agar menjadi polisi yang bijak membantu orang-orang yang lemah bukan berarti menakut-nakuti Masyarakat perlu di sentuh dengan pendekatan dengan cara komunikasi yang baik setiap saat baik pormal maupun nonpormal. natsir tarang