Sebanyak 1.500 Warga Kecamatan Pallangga Terima Dana PKH

oleh -26 Dilihat
oleh
GOWA, HR – Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan program perlindungan sosial melalui pemberian uang tunai kepada rumah tangga sangat miskin. Kabupaten Gowa salah satu kabupaten penerima PKH.
Panitia PKH saa mendata warga.
“Dan bagi anggota keluarga rumah tangga sangat miskin (RTSM) diwajibkan melaksanakan persyaratan dan ketentuan yang telah ditetapkan yaitu KK, KTP, serta Kartu PKH yang melakukan bersangkutan dan tidak bisa diwakili,” kata Lukman Rahman selaku pendamping pengelola Program Keluarga Harapan yang ditemui di Aula kantor Camat Pallangga Kabupaten Gowa, Rabu (22/8).
Ia melanjutkan, sebelumnya PKH ini dibayarkan di Kantor Pos, tapi sekarang dialihkan ke Bank BNI, dimana data ke kabupaten pendamping yang mengelola. Dan sebanyak 1.500 peserta dibayarkan hari ini tahap I dan tahap II hingga tahap III dengan senilai Rp1.500.000, setiap triwulan sebesar Rp500.000.
Warga peserta PKH
Penerimaan dana Program Keluarga Harapan (PKH) yang berlangsung di Aula Kantor Camat Pallangga dihadiri dan disaksikan Indra Wahyudi Yusuf Camat Pallangga.
“Kecamatan Pallangga yang ke-15 mendapatkan Program Keluarga Harapan dari 18 kecamatan. Camat Pallangga mengakui masyarakatnya masih banyak yang miskin dan mata pencahariannya mayoritas petani dan buruh,” tandas Indra Wahyudi. kartia


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.