Ratusan Posyandu di Majalengka Terima Dana Hibah Revitalisasi

oleh -40 Dilihat
oleh
MAJALENGKA, HR – Bupati Majalengka DR. H. Sutrisno, SE. M.Si memberikan dana hibah revitalisasi sebagai hadiah akhir tahun 2017 bagi posyandu. Dana tersebut merupakan hadiah dari Pemerintah Provinsi untuk Posyandu dan Pokja Desa serta Pokja Kecamatan.
Kegiatan sosialisasi dan pendistribusian bantuan hibah revitalisasi posyandu tersebut dihadiri Ibu Hj Imas Sutrisno selaku Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Majalengka, Sekretaris Daerah Drs H Ahmad Sodikin MM, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Majalengka, Dinkes Majalengka, sejumlah OPD, Camat se Kabupaten Majalengka, Kepala Puskesmas, Ibu-ibu Posyandu yang mendapatkan dana hibah revitalisasi. Kegiatan dilaksanakan di Gedung Islamic Center Kabupaten Majalengka, Kamis (28/12).
Dana hibah tersebut diserahkan kepada petugas posyandu yang rela bertugas dan kepada Pokja Desa, Pokja Operasional Kecamatan, dana hibah revitalisasi diserahkan oleh Bupati Majalengka DR H Sutrisno SE M.Si. Setiap posyandu mendapatkan dana operasional hibah revitalisasi dan peningkatan pelayanan kesehatan ibu dan anak masing-masing senilai Rp. 1,75 juta/posyandu, Pokja Desa mendapatkan Rp 1 juta dan untuk Pokja Kecamatan mendapatkan Rp 2,5 juta.
Menurut Bupati Majalengka, posyandu perlu mendapat perhatian khusus karena merupakan salah satu forum pembinaan, komunikasi dan sinergitas program lintas program yang diselenggarakan masyarakat untuk meningkatkan dan memantau status kesehatan masyarakat, oleh karenanya perlu diupayakan pemberdayaan kader agar lebih propesional dalam memantau tumbuh kembang anak serta membangun kemitraan masyarakat untuk meningkatkan dukungan dan memanfaatkan Posyandu secara optimal, pemerintah sekarang memberikan dana oprasional Posyandu dengan tujuan meningkatnya fungsi Posyandu dalam mendukung terciptanya pelayanan kesehatan ibu dan anak.
“Saya beri saran supaya Puskesmas pun dapat membantu operasionalnya kepada posyandu setempat,” kata Bupati. lintong situmorang


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Thumbnail

Diduga Ada Keberpihakan Kelurahan Durkos Soal Kisruh Pemilihan Ketua RW 08

JAKARTA, Indonesian News – Pemilihan Ketua RW 08, Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, yang telah […] The post Diduga Ada Keberpihakan...

Indonesian News
Thumbnail

Lurah-Sekel Duri Kosambi Enggan Menjawab Ditanya Soal Kekisruhan Ketua RW 08

JAKARTA, Indonesian News – Polemik pemilihan Ketua RW 08, Kelurahan Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, […] The post Lurah-Sekel Duri Kosambi...

Indonesian News
Thumbnail

Lurah Heri ‘Bungkam’ Ditanya Persoalan Pengurus Wilayah RW 08

JAKARTA, Indonesian News – Polemik pemilihan Ketua RW 08, Kelurahan Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, […] The post Lurah Heri ‘Bungkam’...

Indonesian News
Thumbnail

Profesionalitas KPK Dipertanyakan, Benedictus Danang: “Hukum Harus Bebas dari Kepentingan Politik

  SEMARANG – Dosen Ilmu Hukum Universitas Soegijapranata sekaligus pendiri Jateng Corruption Watch, Benedictus Danang Setianto, menyoroti kinerja Komisi Pemberantasan...

OK Jakarta
Thumbnail

Pokja PWI Wali Kota Jaksel Peringati HPN dengan Syukuran Potong Tumpeng

  JAKARTA – Kelompok Kerja (Pokja) Wali Kota Jakarta Selatan memperingati Hari Pers Nasional yang ke -79 dengan potong tumpeng...

OK Jakarta
Thumbnail

Owner Karya Sidqi Mandiri: Informasi Berita Miring itu Tidak Benar

Owner Karya Sidqi Mandiri: Informasi Berita Miring itu Tidak Benar Artikel Owner Karya Sidqi Mandiri: Informasi Berita Miring itu Tidak...

OK Jakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.