PPK Lampung Selatan Resmi Dilantik

oleh -30 Dilihat
oleh
LAMSEL, HR – Sebanyak 85 orang Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) secara resmi dilantik. oleh Ketua KPU Lampung Selatan M. Abdul Hafids di Aula KPU Lampung Selatan, Kamis (7/5). Hadir dalam acara pelantikan itu, Bupati Lamsel H. Rycko Menoza SZP, Komisioner KPU Provinsi Lampung Handi Mulyaningsih, para Komisioner KPU Lampung Selatan, Ketua dan Anggota Panitia Pengawas Kabupaten (Panwaskab) Lamsel, serta anggota DPRD Lamsel Andi Aryanto.
Dalam sambutannya Abdul Hafids mengatakan, pelantikan PPK ini dilakukan untuk bisa menambah semangat para anggota PPK yang berhasil lolos dalam seleksi guna menjalankan tugas dan tanggungjawabnya. Perekrutan PPK tentunya telah melalui seleksi yang ketat dan sesuai dengan aturan tanpa adanya upaya lobi-lobi. “Oleh karena itu, saya berharap kepada para PPK se-Lamsel yang dilantik hari ini bisa menjalankan tugas dengan jujur dan amanah. Hal inilah yang sepatutnya harus ditunjukan kepada masyarakat,” ujarnya.
Hafids mengungkapkan, beban kerja yang akan dihadapi seluruh PPK nanti hendaknya diperlukan keseriusan dan koordinasi, terutama pada pihak kecamatan. “Untuk partisipasi jumlah pemilih di Lamsel kita targetkan mencapai 90 persen. Oleh karena itu, kami akan tingkatkan sosialisasi tentang tata cara memilih kepada masyarakat,” terangnya.
Sementara itu, Komisioner KPU Provinsi Lampung Handi Mulyaningsih menuturkan, momentum ini (pelantikan PPK), secara kelembagaan tentunya untuk sama-sama saling berlomba dalam mencari kualitas. “Maka dari itu, saya akan selalu berpesan, bahwa dalam Pilkada yang akan dilaksanakan secara serentak ini tentunya akan sangat berbeda. Artinya, apabila terdapat kesalahan, itu harus ditanggung renteng. Semua ini ada di bawah KPU RI, oleh karena itu kita harus bisa sama-sama menjaga nama baik,” ujarnya.
Sedangkan Bupati Rycko Menoza mengutarakan untuk membantu terlaksananya berbagai tahapan penyelenggaraan Pilkada Lamsel, KPU Lampung Selatan sudah dapat mengambil anggaran di Pemda Lamsel. Sebab, Pemda Lamsel, telah menganggarkannya pada APBD Perubahan di tahun 2014 lalu. “Kita semua tentunya membutuhkan koordinasi, karena kita tidak akan bisa bekerja sendiri. Saya juga senang, KPU Lamsel bisa menargetkan partisipasi jumlah pemilih hingga mencapai 90 persen,” pungkasnya. ■ santi

Thumbnail

Polri Buat Akun Medsos untuk Respons Aduan Warga

JAKARTA, Indonesian News – Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol. Trunoyudo […] The post Polri Buat Akun...

Indonesian News
Thumbnail

Sekcam Tambora Motivasi Kader Jumantik di Kelurahan Angke

JAKARTA, Indonesian News – Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Tambora, Fahmy Karsawijaya, memberikan motivasi kepada kader Juru […] The post Sekcam Tambora Motivasi...

Indonesian News
Thumbnail

Lurah Duri Kosambi Diminta Segera Tetapkan Arief Rahman sebagai Ketua RW 08

JAKARTA, Indonesian News – Warga RW 08, Kelurahan Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat meminta […] The post Lurah Duri Kosambi...

Indonesian News
Thumbnail

Seluruh Tamu PWI se lndonesia di Jamu Makan Durian Sepuasnya Oleh Ketua PWI Pekanbaru Riau

PEKANBARU RIAU – Malam peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 yang berlangsung di Pekanbaru, Riau, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) menggelar...

OK Jakarta
Thumbnail

DK PWI Serukan Penegakan Konstitusi Organisasi demi Menjaga Marwah dan Integritas

    PEKANBARU, 8/2/2025 — Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (DK PWI) menyerukan pentingnya penegakan konstitusi organisasi demi menjaga marwah...

OK Jakarta
Thumbnail

Diskusi Forum Pemimpin Redaksi SMSI Se-Indonesia dan LBH Pers SMSI Provinsi Riau “Integritas Pers dan Kekerasan pada Wartawan”

  PEKANBARU, RIAU– Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2025, Forum Pemimpin Redaksi SMSI Se-Indonesia bersama dengan Lembaga Bantuan...

OK Jakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.