Pameran Your Existence Give Me Hope, Keramik sebagai Media Seni Minoritas

oleh -37 Dilihat
Pameran Your Existence Give Me Hope.

BADUNG, HR – Karya seni dengan media keramik merupakan hal yang masih kurang familiar kita dengar, namun keberadaannya di Indonesia secara konsisten berjalan bersama dengan retail bisnis keramik.

Salah satu seniman yang konsisten berkarya dengan media keramik adalah Sekar Puti Sediawati. Perempuan kelahiran Jakarta tahun 1986 ini memutuskan menggelar solo exhibition untuk memperkenalkan kehadirannya di Pulau Dewata.

Melalui pameran karya seni keramik bertema ‘Your Existence Gives Me Hope’ yang digelar di Uma Seminyak sejak tanggal 25 Mei hingga 13 Juni 2019, Puti ingin menyampaikan curahan hatinya sebagai seorang perempuan dan isu minoritas karya seni keramik di Indonesia.

Kurator Pameran, Sally Texania menyampaikan, bahwa isu karya seni dengan media keramik sebagai low art yang tidak banyak dipilih para seniman membuat isu minoritas tersebut makin terasa.

“Dari segi proses, media keramik cenderung membutuhkan waktu yang lama untuk diproduksi, sementara dari segi bahan, ia termasuk bahan yang sangat rapuh, sehingga jarang dipilih oleh seniman dan masuk ke dalam katagiri low art.”

Terkait motivasi berkarya, Puti menjelaskan, bahwa menghasilkan suatu karya merupakan usaha personalnya untuk tetap waras.
“Berpindah kota, mengurus dua anak, menjalankan bisnis keramik, dan menjadi manajer untuk suami memberikan tekanan tersendiri bagi saya. Berkarya merupakan langkah agar membuat saya tetap waras,” tutupnya. gina

Thumbnail

Lurah Duri Utara Diminta Ambil Tindakan atas Penundaan Pemilihan Ketua RT 02/02

JAKARTA, Indonesian News – Penundaan jadwal pemilihan Ketua RT 02 RW 02 Kelurahan Duri Utara […] The post Lurah Duri Utara...

Indonesian News
Thumbnail

Pelanggaran Prosedural Pemilihan Ketua RT 02/02 Kelurahan Duri Utara

JAKARTA, Indonesian News – Panitia Pemilihan Bakal Calon Ketua RT 02/02 Kelurahan Duri Utara, Kecamatan […] The post Pelanggaran Prosedural Pemilihan...

Indonesian News
Thumbnail

Ahli Waris Usman bin Misin Harap Pengadilan Tinggi DKJ Beri Putusan Adil dalam Sengketa Tanah

JAKARTA, Indonesian News – Pengadilan Tinggi (PT) Daerah Khusus Jakarta (DKJ) saat ini tengah menangani […] The post Ahli Waris Usman...

Indonesian News
Thumbnail

Penyidikan Korupsi Berlanjut, Wali Kota Jakarta Pusat Jadi Saksi

  JAKARTA – Kejaksaan Tinggi Daerah Khusus Jakarta (Kejati DKJ) terus melanjutkan penyidikan dalam kasus dugaan korupsi di Dinas Kebudayaan...

OK Jakarta
Thumbnail

Sinergi Positif PN Jaktim dan Pokja PWI Menuju HPN 2025

Sinergi Positif PN Jaktim dan Pokja PWI Menuju HPN 2025 Artikel Sinergi Positif PN Jaktim dan Pokja PWI Menuju HPN...

OK Jakarta
Thumbnail

Gandeng Korem 031/Wirabima, Bakti Sosial Donor Darah Agenda Pembuka HPN 2025 di Riau

  PEKANBARU – Pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2025 di Provinsi Riau telah dimulai hari ini, Kamis (6/2). Sejumlah...

OK Jakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.