Lurah dan PPSU Pasang Portal Perlintasan KA Rawa Buaya

oleh -676 views
Imbang Santoso (Lurah) bersama PPSU memasang portal sementara.

JAKARTA, HR Guna mengurangi terjadinya kecelakaan kereta api, perlintasan Kereta Api (KA) yang berada di jalan raya Duri Kosambi menuju Cengkareng dan dari arah Cengkareng menuju Duri Kosambi  dipasangi portal sementara dari pihak kelurahan.

Di pintu perlintasan KA Rawa Buaya sering terjadi kecelakaan. Salah seorang warga mengatakan, jalur tersebut merupakan akses jalan yang seringkali dilewati  warga. Warga terpaksa harus ekstra hati–hati  melewati perlintasan kereta api ini walau ada beberapa orang yang berjaga–jaga disana pada saat kereta hendak melintas.

Perlintasan KA tersebut merupakan akses bagi masyarakat yang akan menuju perumahan Taman Semanan Indah, hunian Warga di wilayah Duri Kosambi dan sebaliknya menuju outer ring road Rawa Buaya menuju Cengkareng.

Lurah Duri Kosambi, Imbang Santoso mengatakan dipasangnya palang pintu sementara agar dapat mengantisipasi terjadinya kecelakaan. “Untuk meminimalisir LAKA KAI, sebelum adanya palang pintu permanen, pihak kami memasang portal sementara, kalau bisa jangan sampai terjadi lagi,” ujar Imbang Santoso  kepada HR.

Warga menyambut baik dengan adanya pemasangan palang pintu. Dan palang pintu sebenarnya bukan hanya diperuntukkan bagi pengendara saja agar tidak bisa melewati lintasan saat kereta api melewati jalan itu, namun keberadaan palang pintu juga untuk mengamankan perjalanan kereta api dari arus lalu lintas sehingga bila ada yang menerobos itu merupakan kesalahan fatal.

Palang pintu yang dipasang terbuat dari besi sepanjang 6 meter dicat warna kuning dan hitam. Bagian penyangganya terbuat dari besi yang dicor ke dalam tanah. jm

Tinggalkan Balasan