Kelurahan Gandasari Kecamatan Jatiuwung Berkurban

oleh -557 views
oleh
TANGERANG, HR – Warga Gandasari sangat bersyukur dipimpin oleh Lurah Gandasari, Edhi SSos. Pria ini sangat dekat dengan warga. Selain low profile, Edhi juga dikenal sebagai pejabat Lurah yang gemar berbagi. Kegemarannya itu sudah dibiasakan sejak kecil. Karena itu tidak heran bila di saat moment Hari Raya Idul Adha, Edhi pun turut berkurban.
Lurah Edhi S.Sos (kaos hitam)
Edhi merupakan putra daerah yang lahir di Kampung Dumpit, Kelurahan Gandasari, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang. Dalam bersedekah, Edhi sangat memprioritaskan kaum menengah ke bawah, kaum dhuafa, anak yatim piatu, dan janda-janda tua. Di Hari Raya Idul Adha ini, Edhi pun berkurban sapi dan kambing.
Berdasarkan laporan yang tercatat di Kelurahan, pihak Kelurahan mendistribusikan hewan kurban ke berbagai tempat di wilayahnya. Wilayah di Kelurahan Gandasari yang mendapat hewan kurban, yakni RW 01 Asrama 203/AK diberikan 2 ekor sapi dan 26 ekor kambing, RW 02 Kampung Cikoneng Ilir diberikan 2 ekor sapi dan 49 ekor kambing, RW 03 Kampung Rawacana diberikan 4 ekor sapi dan 44 ekor kambing, RW 04 Kampung Dumpit Barat diberikan 5 ekor sapi dan 7 ekor kambing, RW 05 Kampung Dumpit Timur diberikan 9 ekor sapi dan 10 ekor kambing, RW 06 Kampung Dumpit Sawah diberikan 5 ekor sapi dan 1 ekor kambing, RW 07 Kampung Dumpit Utara diberikan 3 ekor sapi dan 7 ekor kambing. Total yang dikurbankan Kelurahan Gandasari yakni 30 ekor sapi dan 144 ekor kambing.
Untuk pemotongannya, dilakukan Sabtu (2/9), tepatnya di Masjid Besar Kelurahan Gandasari dilaksanakan oleh Lurah Edhi dan panitia Qurban Kelurahan Gandasari Kecamatan Jatiuwung Kota Tangerang.
“Saya berupaya agar Qurban saya di terima oleh Allah SWT dan warga saya pun senang dengan Idul Qurban, kita dapat merasakan kebahagiaan orang di sekitar kita. Panitia Qurban pun ekstra kerja cepat dari Sabtu dini hari dan jam 10.00 WIB, daging Qurban sudah di terima warga Gandasari dan sekitarnya. linda


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan