Kadis Kominfo Ciamis: Virus WannaCry Mulai Mereda Tetap Saja Jadi Ancaman Serius

CIAMIS, HR – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Kabupaten Ciamis, Aef Saefuloh,S.Sos, M.Si mengatakan, seluruh instansi publik strategis telah dihimbau lantaran serangan Virus WannaCry, agar meningkatkan kemampuan sistem pengamanan informasi.
Aef Saefuloh,S.Sos, M.Si
“Virus komputer jenis ransomware bernama WannaCry menjadi ancaman, bukan hanya bagi instansi publik setrategis bahkan bagi negara. Ini bentuk ancaman berupa proxy war dan cyber war yang digunakan pihak tertentu untuk melemahkan suatu negara”ungkap Aef Saefuloh kepada HR, Rabu (17/5) di kantornya.
Dijelaskannya Virus ini berbahaya karena sudah dikategorikan cyber terrorism (teroris siber) yang merupakan ancaman serius yang harus disingkapi semua unsur, mengingat kerugian yang ditimbulkan virus jahanam ini jika sistem informasi di komputer telah diserang, yaitu diantaranya kehilangan file-file penting.
Langkah bijak, ujar Aef Saefuloh, yaitu dengan mengubah paradigma sistem pengamanan informasi, pencegahan secara dini; melakukan serangkaian tindakan pencegahan penyebaran virus komputer ini adalah memutus jaringan komputer yang tersambung dengan internet.
“Seluruh pegawai di lingkungan Pemda Ciamis telah diintruksikan Diskominfo agar membackup seluruh data-data yang ada di komputer ke dalam perangkat lain yang lebih aman, dan dibiasakan tidak klik sembarangan, baik file maupun situs web untuk mencegah virus,”katanya.
Diketahui kini serangan WannaCry yang sudah mengunci lebih dari 100 ribu komputer, mulai mereda. China dan negera Eropa menjadi negeri terbanyak yang terserang virus ini. Sementara Indonesia, virus menjalar di empat titik di pulau Jawa. Selain Jakarta, terdeteksi Jogjakarta dan Surabaya. abraham/dm


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Thumbnail

Arifin Walkot Jakpus Hadir di Deklarasi Komitmen 5 Pilar, Sanitasi Total Berbasis Masyarakat

Deklarasi ini merupakan bentuk komitmen bersama dalam mewujudkan lingkungan yang sehat dan bersih melalui penerapan lima pilar STBM Artikel Arifin...

OK Jakarta
Thumbnail

Wali Kota Jakpus: PLN Peduli Siapkan 1.000 Sembako Murah 50 RB perpaket Bagi Warga Johar Baru 

  JAKARTA – Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat menghadiri pasar murah sembako dari PT PLN (Persero) untuk masyarakat umum di...

OK Jakarta
Thumbnail

Respons Cepat Polri, Kebakaran di Puncak Jaya Diduga Unsur Kesengajaan

Kepolisian Resor (Polres) Puncak Jaya bersama Satgas Operasi Damai Cartenz 2025 bergerak cepat dalam merespons peristiwa kebakaran Artikel Respons Cepat...

OK Jakarta

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *