JAKARTA, HR – Selasa 06 Oktober 2020, Jaksa Agung RI. Dr, Burhanuddin, SH. MH. dari ruang kerja sementara di Badan Pendidikan dan Pelatihan Kampus A Ragunan Jakarta Selatan, membuka Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Bidang Pembinaan Tahun 2020 yang diselenggarakan secara vitual ke seluruh Indonesia.
Rakernis Bidang Pembinaan Tahun 2020 yang rencananya akan diselenggarakan selama 2 (dua) hari, mengambil tema yakni “Berkarya dan Bersinergi Memperkuat Institusi“. Hal ini disampaikan Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Hari Setiyono dalam Siaran Pers, Selasa 6 Oktober 2020.
Hadir dalam pembukaan Rakernis Pidum tersebut, Jaksa Agung Muda Pembinaan Dr. Bambang Sugeng Rukmono, SH. MH. MM, dan Sekretaris Jaksa Agung Muda Pembinaan Sartono, SH. MH. serta para Kepala Biro dan Kepala Pusat dibawah koordinasi Jaksa Agung Muda Pembinaan di Ruang Wira Pusat Pendidikan dan Pelatihan Teknis Fungsional Kejaksaan Agung RI di Ragunan.
Selanjutnya, para Kepala Kejaksaan Tinggi dan para Kepala Kejaksaan Negeri beserta jajaran Bidang Pembinaan dari masing-masing kantor di seluruh wilayah Indonesia
mengawali sambutannya Jaksa Agung RI mengatakan, “dalam suasana penuh kebersamaan ini, meskipun di tengah Pandemi Covid-19, kita masih diberi semangat dan kemampuan untuk menyelenggarakan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Bidang Pembinaan Kejaksaan RI Tahun 2020 secara virtual ini, yang Insya Allah akan berlangsung selama 2 (dua) hari kedepan.”
Selanjutnya Jaksa Agung mengatakan, “Saya ingin menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran atas keseriusan dan dedikasinya yang telah konsisten menjalankan tugas di tengah pandemi Covid-19. Seraya saya juga tidak henti-hentinya mengingatkan kepada seluruh jajaran, agar mengutamakan kesehatan dengan tetap menjalankan protokol kesehatan secara ketat. Untuk itu, saya minta kepada segenap pimpinan di bidang Pembinaan agar senantiasa memastikan ketersediaan fasilitas dalam penerapan protokol kesehatan sebagaimana yang diharapkan.”
Selain itu, Jaksa Agung RI juga mengapresiasi atas keberhasilan Kejaksaan yang meraih target nilai Maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Level 3, yang oleh karenanya mendapatkan penghargaan dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).
Forum Rakernis yang berlangsung dalam waktu relatif singkat ini merupakan momen penting untuk menguatkan kembali komitmen bersama untuk mengukuhkan peran penting Bidang Pembinaan sebagai unsur pendukung yang memiliki fungsi strategis dalam memastikan keberhasilan semua lini bidang kerja Kejaksaan.
Untuk itu, agenda dan kegiatan berkala yang diselenggarakan setiap tahun dalam sebuah rapat kerja teknis seperti ini merupakan wadah untuk mengeksplorasi dan mengelaborasi ide, gagasan, sekaligus langkah konkret segenap jajaran Bidang Pembinaan guna meningkatkan kinerja dalam menjalani kiprah dan pengabdiannya.
Mendasari pada peran penting Bidang Pembinaan, maka Rakernis Bidang Pembinaan Kejaksaan RI Tahun 2020 yang mengangkat tema: “Berkarya dan Bersinergi Memperkuat Institusi“ dipandang sangat relevan dan kontekstual dengan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Bidang Pembinaan yang meliputi pembinaan atas perencanaan, pelaksanaan pembangunan sarana dan prasarana, organisasi dan ketatalaksanaan, kepegawaian, keuangan, pengelolaan kekayaan milik negara, pertimbangan hukum, penyusunan peraturan perundang-undangan, kerja sama luar negeri, pelayanan dan dukungan teknis lainnya.
Berkarya merupakan upaya menggerakan segenap daya dan kapasitas segenap jajaran untuk menghasilkan capaian kinerja berkualitas yang mampu memberikan optimalisasi, efektivitas, dan efisiensi pelaksanaan tugas, fungsi, dan kewenangan yang dimiliki.
Sedangkan bersinergi dapat kita maknai sebagai upaya untuk membangun dan memastikan hubungan kerja sama yang harmonis antar lini di setiap bidang maupun dengan pemangku kepentingan lain, untuk mencapai kesamaan dan keseragaman pola pikir, pola sikap serta pola tindak, sehingga tercipta soliditas dan kesatuan dalam menghasilkan karya, sebagaimana yang diharapkan.
Komitmen Bidang Pembinaan untuk berkarya dan bersinergi diharapkan dapat mendorong terwujudnya Kejaksaan yang berkualitas, kreatif, dan inovatif dalam menghadirkan penegakan hukum berkualitas, serta berkontribusi positif bagi terbangunnya citra Kejaksaan yang benar-benar bermartabat, dapat dipercaya, dan diandalkan di tengah masyarakat yang mendambakan keadilan.
Selain itu, para peserta juga diharapkan agar memberikan perhatian dengan saksama, sungguh-sungguh, dan cermat untuk menajamkan pikiran guna menghasilkan ide-ide maupun gagasan yang kreatif, positif, inovatif, dan konstruktif, bagi dihasilkannya rencana kebijakan yang diperlukan untuk memberikan penguatan bagi Bidang Pembinaan. nen