GAN dan Puskesmas Pamanukan Ambil Sempel Darah Karyawan

oleh -371 views
Ketua GAN dan Petugas Puskesmas Mengambil Sempel Darah Karyawan.

SUBANG, HR – Garda Anti Narkoba (GAN) bekerja sama dengan Puskesmas Pamanukan dan Yayasan Resik berikan penyuluhan narkoba dan pengambilan Sempel darah di tempat hiburan malam.

Ketua Umum (GAN) Wawan Waluya, SE, Saat dikonfirmasi terkait penyuluhan narkoba menerangkan. Untuk kali ini kami memberikan penyuluhan di tempat hiburan malam Star Karoke diwilayah Pantura Pamanukan di dampingi pihak puskesmas dan yayasan Resik, semua pengunjung yang datang ke tempat hiburan di tes Urin dan diambil Sempel darah guna mengantisipasi penularan penyakit HIV/AIDS termasuk karyawan hiburan malam diambil Sempel darah Rabu , (12/08/2020).

Lanjut Ketua GAN, satu persatu karyawan ditempat hiburan malam diambil sempel darah dan semua diberikan penyuluhan tentang bahayanya narkoba sekaligus mengantisipasi penularana penyakit HIV dan AIDS, tidak menutup kemungkinan yang namanya tempat hiburan malam identik dengan obat-obatan terlarang, untuk itu GAN selalu hadir ditempat hiburan malam untuk memberikan penyuluhan bahayanya narkoba, mari kita bekerja sama untuk memberantas narkoba dan selamatkan anak bangsa dari pengaruh narkoba, karena narkoba musuh kita semua lindungi anak dan keluarga kita dari pengaruh obat-obatan yang dilarang,” ujar ketua GAN. herdi

Tinggalkan Balasan