Bupati dan Jaksa Akui Dugaan Mark Up Satuan Harga

oleh -80 Dilihat
oleh
JAKARTA, HR – Dugaan mark up satuan harga tahun anggaran 2016 di Pemkab Samosir, akhirnya mendapat tanggapan dari pihak terkait. Walaupun hal itu telah dilaporkan ke Jaksa Agung, dan kini berkasnya ada di JAM Intel Kejagung RI, namun Kajati Sumut serta Kajari Pangururan masih ‘bengong’.
Bupati Samosir saat diwawancara HR.
Bupati Samosir, Rapidin Simbolon, saat dikonfirmasi HR terkait hal itu pada acara Lounching Horas Samosir Fiesta 2017 di Jakarta, Rabu (22/2), mengakui adanya laporan itu, dan menyikapinya dengan memerintahkan Inspektur Kab Samosir, Waston Simbolon, untuk turun ke lapangan serta menyisir dugaan mark up tersebut.
Diakui Bupati bahwa ada satu atau dua desa yang melakukan mark up tersebut.
“Sudah saya perintahkan untuk cek ke lapangan. Ada 1 dan 2 yang melaksanakan ini, karena mereka kurang pemahaman, konsultan juga akan kita ingatkan, kita akan perbaiki,” ujar Bupati Samosir, Rapidin Simbolon, di Jakarta.
Dikatakan Rapidin, bahwa hal itu akan menjadi pengembalian, termasuk dana swakelola. “Saya rasa tidak ada masalah. Saya juga ucapkan terima kasih kepada teman-teman pers yang sudah membuat ini sebagai koreksi di kami. Dan hal ini akan menjadi penyuluhan atau penjelasan kepada pemdes,” ujarnya.
Inspektur Kab Samosir, Waston Simbolon, Jumat (24/2), saat dikonfirmasi HR via WhatsApp (WA), mengakui bahwa pihaknya telah diperintah Bupati untuk segera turun ke lapangan menyisir dugaan tersebut.
Saat ini, ungkap Waston, Inspektorat tengah memeriksa Dinas PU dan Tarukim Kab Samosir. Sedangkan untuk tingkat desa, direncanakan akan dilakukan minggu depan, sebab saat ini pihaknya sedang menyusun laporan hasil pemeriksaan Dinas PU dan Tarukim.
“Sejauh ini di dua dinas ini mereka mempunyai hitungan tersendiri sesuai kajian mereka dan konsultan. Sedangkan untuk tingkat desa, kami rencanakan minggu depan karena sedang menyusun laporan hasil pemeriksaan,” ujarnya.
Di tempat terpisah, Kasie Intel Kejari Pangururan, Edmond Purba SH MH, menjelaskan kepada HR bahwa pihaknya juga tengah melakukan pengumpulan data dan keterangan, dengan mengkonfirmasi pihak SKPD, diantaranya Kecamatan Ronggur dan Dinas Tarukim.
Dikatakan Edmond, bahwa di Kecamatan Ronggur, harga satuan semen per 40 kg dikenakan biaya Rp 85 ribu, sedangkan di Dinas Tarukim sebesar Rp 83 ribu.
“Selanjutnya untuk wawancara resmi kepada pihak pengguna anggaran, tinggal menunggu perintah atasan,” ujar Edmond Purba. kornel


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Thumbnail

Polri Buat Akun Medsos untuk Respons Aduan Warga

JAKARTA, Indonesian News – Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol. Trunoyudo […] The post Polri Buat Akun...

Indonesian News
Thumbnail

Sekcam Tambora Motivasi Kader Jumantik di Kelurahan Angke

JAKARTA, Indonesian News – Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Tambora, Fahmy Karsawijaya, memberikan motivasi kepada kader Juru […] The post Sekcam Tambora Motivasi...

Indonesian News
Thumbnail

Lurah Duri Kosambi Diminta Segera Tetapkan Arief Rahman sebagai Ketua RW 08

JAKARTA, Indonesian News – Warga RW 08, Kelurahan Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat meminta […] The post Lurah Duri Kosambi...

Indonesian News
Thumbnail

Seluruh Tamu PWI se lndonesia di Jamu Makan Durian Sepuasnya Oleh Ketua PWI Pekanbaru Riau

PEKANBARU RIAU – Malam peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 yang berlangsung di Pekanbaru, Riau, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) menggelar...

OK Jakarta
Thumbnail

DK PWI Serukan Penegakan Konstitusi Organisasi demi Menjaga Marwah dan Integritas

    PEKANBARU, 8/2/2025 — Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (DK PWI) menyerukan pentingnya penegakan konstitusi organisasi demi menjaga marwah...

OK Jakarta
Thumbnail

Diskusi Forum Pemimpin Redaksi SMSI Se-Indonesia dan LBH Pers SMSI Provinsi Riau “Integritas Pers dan Kekerasan pada Wartawan”

  PEKANBARU, RIAU– Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2025, Forum Pemimpin Redaksi SMSI Se-Indonesia bersama dengan Lembaga Bantuan...

OK Jakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.