TANGERANG, HR – Berbarengan dengan pelaksanaan acara Penutupan FFKT 2016 juga digelar acara nonton bareng (nobar) pertandingan Timnas Indonesia melawan Vietnam dan Cullinary Night.
Acara tersebut terlihat cukup meriah dengan kehadiran ratusan masyarakat yang memadati Plasa Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, sejak sore hari.
Sebelum pelaksanaan malam puncak penganugerahan FFKT 2016, Wali Kota bersama Wakil Wali Kota H. Sachrudin dan pejabat di lingkup Pemkot Tangerang juga terlihat antusias membaur dengan masyarakat untuk nonton bareng pertandingan Timnas Indonesia melawan Vietnam dalam ajang Piala AFF 2016.
Wali Kota dan Wakil terlihat layaknya suporter bola yang terus memberikan semangat kepada para pemain Indonesia. Meski menggunakan batik resmi tak nampak rasa canggung dari Wali Kota dan Wakil dalam memberikan dukungan kepada Timnas.
Seperti terlihat saat pemain Indonesia Hansamu Yama Pranata membuat keunggulan Indonesia di babak pertama. Wali Kota terlihat berjingkrak dan meloncat dari tempat duduknya untuk merayakan gol pertama Indonesia. Pemandangan yang juga terlihat ketika Boaz Salossa membuat gol dari titik pinalti.
“Golll….,” teriak orang nomor satu di Kota Akhlakul Karimah.
“Alhamdulillah hari ini kita bisa menikmati sajian kuliner khas Tangerang sambil nonton bola,” Ujarnya seusasi acara.
“Setelah kemarin ada aksi super damai 212, hari ini ada yang enggak kalah seru di aksi 312 dan Alhamdulillah Timnas bisa menang 2-1, dan kita doakan semoga bisa menjadi bangsa yang maju dan timnasnya bisa juara,” terangnya. haryo/hms
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});