Serah Terima Kepala SMKN I Ranah Pesisir

oleh -26 Dilihat
oleh
PAINAN, HR – Maju mundurnya pendidikan sangat ditentukan oleh pelaksana para pendidiknya di sekolah. Oleh karenanya unsur pendidik atau tenaga guru yang ada disekolah harus mendapatkan pengelolaan dan pengembangan optimal.
“Dan pengelolaan dan pengembangan secara optimal itu dilakukan oleh seorang kepala sekolah, disinilah peranan kepala sekolah dalam meningkatkan kualitas pendidikan disekolah menjadi sangat penting,” ujar Kepala Bidang Pendidikan Menengah (Kabid Dikmen) Zulkifli pada serah terima jabatan Kepala sekolah SMKN I Ranah Pesisir. Kepala Sekolah Drs. Samsu Rizal M.Pd digantikan oleh Syamsul Mardan, S.Pd, MM, Selasa (7/4).
Menurutnya kebijakan-kebijakan yang dilahirkan oleh pemerintah daerah sebagai dasar untuk melaksanakan berbagai kegiatan pendidikan di sekolah. Namun perlu disadari bahwa keberhasilan mencapai tujuan pendidikan kuncinya ada di sekolah.
“Karena itu kita berharap kepala sekolah yang baru bisa melaksanakan tugasnya dengan baik, dengan harapan kualitas pendidikan bisa semakin ditingkatkan dengan melaksanakan proses belajar mengajar yang baik ,” ujarnya
Kepala SMKN 1 Ranah Pesisir yang baru Syamsul Mardan mengungkapkan jabatan yang diserahkan kepadanya merupakan sebuah amanah dan tantangan untuk bisa mengembangkan dan meningkatan mutu pendidikan di SMKN I Ranah Pesisir dimasa mendatang.
“Kita akan berusaha untuk bisa semakin mengembangkan mutu pendidikan di SMKN I Ranah Pesisir, agar kedepanya bisa menciptakan tamatan yang siap untuk mamasuki dunia kerja,” ujarnya.
Dijelaskannya SMKN I Ranah Pesisir dahulunya adalah Sekolah Pendidikan Pertanian (SPP/SPMA), sekarang ini telah berubah menjadi sekolah menengah kejuruan teknologi dan bisnis manajemen dan pertanian. Untuk teknologi ada jurusan multimedia dan jurusan teknik batu beton. Untuk bisnis manajemen ada jurusan akutansi perbankan, satu satunya jurusan di Kabupaten Pesisir Selatan. Untuk tata boga dan tata busana serta jurusan pertanian masih tetap dipertahankan.
“Bagi orang tua ingin memiliki anaknya bisa langsung kerja, maka pilihan memasukan anak ke SMK sangatlah tepat, karena pendidikan yang diberikan merupakan pendidikan keterampilan,” ujarnya. Hadir dalam kegiatan ini Kasi SMA Dinas Pendidikan Pessel Kaidir Ramli, Komite Sekolah Lukman, Kepala SMKN I Tarusan Gesro Joni dan majelis guru.
Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Pessel Rusmanyul Anwar mengatakan, “Kita berharap dengan digantikan kepala sekolah bisa meningkatkan prestasi yang dicapai sekolah dan berharap para siswa dapat memahami dan bisa menyesuaikan diri dengan kepala sekolah yang baru,” ujarnya. ■ iin

Thumbnail

Liburan Sekolah, Saatnya Eksplorasi Alam

https://harapanrakyatonline.com/feed LIBURAN sekolah adalah waktu yang tepat bagi anak-anak untuk lebih dekat dengan alam. Salah satu […] Artikel Liburan Sekolah, Saatnya...

Indonesian News
Thumbnail

Liburan Sekolah Seru dengan Staycation di Hotel Ramah Anak

https://harapanrakyatonline.com/feed KONSEP staycation semakin digemari oleh keluarga selama liburan sekolah. Staycation adalah liburan singkat yang dilakukan […] Artikel Liburan Sekolah Seru...

Indonesian News
Thumbnail

Wisata Edukasi, Tren Liburan Sekolah yang Semakin Diminati

https://harapanrakyatonline.com/feed Wisata edukasi semakin menjadi pilihan utama bagi keluarga saat liburan sekolah. Tujuan utamanya adalah menggabungkan […] Artikel Wisata Edukasi, Tren...

Indonesian News
Thumbnail

Menuju PDIC 2025, Kejuaraan Silat Perisai Diri Jakarta Selatan Open 2024 Dibuka

JAKARTA – Pengurus Silat Perisai Diri Jakarta Selatan menggelar ‘Kejuaraan Silat Perisai Diri Jakarta Selatan Open 2024’ yang berlangsung tanggal...

OK Jakarta
Thumbnail

Ketua Umum Forum Pemred SMSI Kutuk Keras Pembakaran Kantor Redaksi Pakuan Raya

Bogor – Ketua Umum Forum Pemred Media Siber Indonesia (SMSI), Dar Edi Yoga, mengungkapkan keprihatinan mendalam sekaligus mengutuk keras tindakan pembakaran...

OK Jakarta
Thumbnail

Holi Susanto, Camat Tambora Lantik 96 Lembaga Masyarakat Kelurahan Masa Bakti 2024-2029

JAKARTA – Pelantikan 96 0rang Lembaga Masyarakat Kelurahan, ( LMK) dari 11 Kelurahan Se- Kecamatan Tambora, dilaksanakan di lantai 5...

OK Jakarta
Thumbnail

Perebutan Kursi Sekda Kabupaten Tangerang

TANGERANG, MF – Sejumlah kalangan mendesak Tim Seleksi (Timsel) agar mencoret nama Soma Atmaja dari bursa calon Sekretaris Daerah (Sekda)...

Media Focus
Thumbnail

Oknum APH Pasar Kemis Kabupaten Tangerang Diduga Back Up Peredaran Rokok Ilegal

TANGERANG, MF – Dengan adanya beberapa informasi yang berhasil di himpun awak media, keberadaan toko agen sembako yang beralamatkan di...

Media Focus
Thumbnail

Kasudinkes Jakbar Erizon Safari Imbau Warga Antisipasi DBD di Musim Hujan

Kasudinkes Jakarta Barat, Erizon Safari, mengimbau masyarakat untuk mencegah DBD di musim hujan dengan PSN mandiri dan pola hidup sehat....

Media Focus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.