TANGERANG,HR – Perwira Bintaldam Jaya Kapten Inf Haris Sugiarto dari Bintaldam jaya bersama Iptu Kusmanto dari satlantas Polresta Tangerang, memberikan materi Bela Negara, dan disiplin lalulintas serta bahaya narkoba di SMPN 3 Desa Waliwis, Kec. Mekar baru, akab Tangerang, Selasa (02/08/2022).
Kegiatan ini bagian dari program Non Fisik TMMD 114 Kodim 0510/Trs bekerjasama dengan Kepala Sekolah SMPN 3 Iman Suhardiman,M.M.Pd dalam rangka menanamkan semangat bela negara dan cinta tanah air. Selain itu juga diberikan materi disiplin berlalulintas serta bahaya narkoba agar para siswa siswi tertanam sikap patuh dalam berlalu lintas serta menjauhi bahaya narkoba yang hanya merusak masa depan siswa – siswi sebagai calon generasi pemimpin anak bangsa.
Dalam kesempatan itu, Dandim 0510/Trs Letkol Arh Syarif SB melalui Pawas TMMD Non Fisik Kapten Arh Samsuri menjelaskan, bahwa kegiatan TMMD 114 Kodim 0510/Trs tidak hanya pelaksanan fisik saja, tetapi non fisik juga salah satu sasaran dalam TMMD ini.
Pawas juga menegaskan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan rasa cinta tanah air, dan wawasan kebangsaan kepada siswa/siswi dan menjadi warga negara yang mematuhi aturan berlalu lintas serta menjadi generasi bangsa yang terbebas dari pengaruh narkoba.
Tujuan pemberian materi bela negara ini, agar para siswa siswi memiliki rasa cinta terhadap tanah air dan bela negara melalui pengetahuan dan pengamalan Pancasila dan UUD 1945.”imbuhnya.
“Sedangkan materi lalulintas dan bahaya narkoba juga demikian, sebagai wadah pembinaan karakter kedisiplinan dan jatidiri agar siswa siswi memiliki sikap yang baik dan patuh serta lebih disiplin dalam berlalu lintas. Dengan sendirinya watak dan karakter kaum muda akan selalu terbina.”ujarnya.
Disampaikan Kapten Arh Samsuri,bahwa bela negara adalah kewajiban kita semua sebagai warga negara. Artinya, kita sejak lahir sudah memiliki hak untuk membela negara. Untuk itu, para siswa siswi yang masih duduk di bangku sekolah harus punya sikap pantang menyerah dan memiliki semangat tinggi dan ikhlas dalam berbuat kebajikan.
“Saat ini, rajinlah belajar dan menuntut ilmu agar tercapai cita – citanya dan juga untuk kemajuan negara yang kita cintai ini, karena tujuan bernegara adalah kita semua harus bisa berpikir secara rasional, memiliki sikap gotong royong dan guyub.” imbuhnya.
“Satgas TMMD 114 Kodim 0510/Trs bekerja sama dengan pihak sekolah, untuk mensosialisasikan gerakan Bela Negara sehingga keutuhan NKRI tetap terjaga dan generasi muda kedepannya akan menerima estapet kepemimpinan bangsa ini,” terangnya.
Oleh karena itu, lanjut Kapten Arh Samsuri, selain diberikan materi wawasan kebangsaan (Wasbang), juga perlu ditanamkan disiplin dan kepatuhan berlalulintas dan mereka juga harus mengetahui dan paham apa dampak dan bahaya Narkoba.
Dalam kegiatan ini, lanjut nya, kita melibatkan seluruh siswa siswi siswa dan Alhamdulillah, terlihat dari awal hingga selesai kegiatan ini, para.siswa siswi antusias dan memiliki keinginan untuk mengetahui pentingnya materi yang disampaikan dimana tingkat kehadiran serta semangat mereka dalam mengikuti materi wasbang lalulintas dan bahaya Narkoba,” tegasnya. juntak