PMI Gelar Donor Darah di Penutupan HPN 2023 PWI Kota Sukabumi

oleh -13 Dilihat
oleh
PMI Gelar Donor Darah di Penutupan HPN 2023 PWI Kota Sukabumi.

SUKABUMI, HR – Petugas Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Sukabumi, Yorin mengungkapkan bahwa, kebutuhan darah di Kota Sukabumi, sebanyak 2.000 labu darah/bulan.

“Kebutuhan darah di Kota Sukabumi saat ini adalah sebanyak 2.000 labu/bulan, dari jumlah tersebut, baru terpenuhi sekitar 1.800 labu darah/bulan,” ungkapnya, saat menggelar Donor Darah dalam kegiatan Puncak Acara Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2023, yang diselenggarakan oleh PWI Kota Sukabumi, Senin (06/03/2023), di Gedung Pusat Kajian Islam, Kota Sukabumi.

Dikatakan, untuk bisa menutup kebutuhan darah tersebut, PMI Kota Sukabumi gencar mencari pendonor darah, bahkan hingga ke luar kota.

“Kami bahkan sampai melakukan donor darah ke luar kota, salah satunya Kota Jakarta, karena kalau tidak begitu, sulit juga untuk bisa memenuhi kebutuhan darah yang ada,” tambahnya.

Disebutkan, untuk mencari pendonor darah sukarela, PMI memiliki petugas P2DS (Pelestarian Donor Darah Sukarela), yang bertugas untuk mencari sekaligus mengajak masyarakat agar mau secara sukarela mendonorkan darahnya demi kemanusiaan.

“Jadi bagi warga Kota Sukabumi yang mau mendonorkan darahnya atau melaksanakan kegiatan donor darah didaerahnya, bisa menghubungi petugas P2DS,” ujarnya.

Ia juga mengajak warga Kota Sukabumi khususnya, untuk menjadikan donor darah sebagai gaya hidup. ida

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.