Pj Gubernur Kep Babel Lakukan Audiensi dengan Bank BRI dan Ditjen Perbendaharaan Babel

oleh -96 Dilihat
oleh

PANGKALPINANG, HR – Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Suganda Pandapotan Pasaribu melakukan audiensi dengan CEO Bank BRI Palembang Wahyudi Darmawan, Kepala Bank BRI Kantor Cabang Pangkalpinang Dolly Senja Permadi, dan Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Ditjen Perbendaharaan (DJPB) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Edih Mulyadi, di Ruang Rapat Gubernur Kep. Babel, Rabu (5/4/2023).

“Pertemuan hari ini dengan Bank BRI, artinya kita mencoba meluruskan kembali hal-hal yang memang harusnya sesuai dengan aturan yang ada, sebagaimana kita ketahui untuk pembinaan BUMD itu di bawah Kemendagri. Sebagaimana juga regulasi yang ada di pemerintah ini diharapkan bahwa BUMD-BUMD ini dapat tumbuh berkembang dengan baik,” ujarnya.

Ia menjelaskan, salah satu yang mungkin terjadi yaitu ada perubahan pembayaran gaji dan sebagainya. Menurutnya Bank BRI sebagai bank yang lebih besar tentunya juga mempunyai tanggung jawab untuk membesarkan dan membantu mengangkat bank-bank yang lebih membutuhkan bantuan. Kondisi yang ada mungkin sampai saat ini di Bangka Belitung ini belum mempunyai Bank sendiri.

“Nah sebagaimana di tempat lain, bank daerah itu merupakan cikal bakal, mungkin Bank Sumsel Babel ini merupakan cikal bakal bank daerah. Jadi artinya akan lebih elok, dan dari sisi _governance_ yang akan lebih baik ketika Bank Sumsel Babel ini menjadi mitra strategis bagi Pemprov. Kep. Babel dalam membuat bank daerah sendiri,” terangnya.

Pj Gubernur Kep Babel Suganda ingin dari pertemuan ini mudah-mudahan langkah baik ke depan nanti ini bisa mengembalikan pada tata kelola keuangan yang baik. Pertemuan tadi juga dihadiri oleh Kepala Perbendaharaan, ini akan dikaji lagi mudah-mudahan sesuai dengan harapan dan juga sesuai dengan regulasi, semua bisa berjalan dengan baik, dan tidak ada lagi salah persepsi di tengah masyarakat dan sebagainya.

“Dirinya ingin mendudukkan pada porsinya masing-masing, dan berharap dalam waktu dekat semuanya bisa kembali normal dan Bangka Belitung lebih maju lagi dan lebih baik lagi ke depan untuk membangun Kep. Babel lebih baik dalam sisi keuangan, dan semua bisa rukun damai menuju Kep. Babel yang luar biasa dan modern,” pungkasnya. agus priadi

Thumbnail

Diduga Ada Keberpihakan Kelurahan Durkos Soal Kisruh Pemilihan Ketua RW 08

JAKARTA, Indonesian News – Pemilihan Ketua RW 08, Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, yang telah […] The post Diduga Ada Keberpihakan...

Indonesian News
Thumbnail

Lurah-Sekel Duri Kosambi Enggan Menjawab Ditanya Soal Kekisruhan Ketua RW 08

JAKARTA, Indonesian News – Polemik pemilihan Ketua RW 08, Kelurahan Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, […] The post Lurah-Sekel Duri Kosambi...

Indonesian News
Thumbnail

Lurah Heri ‘Bungkam’ Ditanya Persoalan Pengurus Wilayah RW 08

JAKARTA, Indonesian News – Polemik pemilihan Ketua RW 08, Kelurahan Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, […] The post Lurah Heri ‘Bungkam’...

Indonesian News
Thumbnail

Diduga Menjadi Tempat Prostitusi Puri Sehat Hotel & Spa

Foto: Ruang tunggu para tamu   JAKARTA – Puri Sehat Hotel & Spa Sebuah tempat, yang diduga menjadi tempat berkumpulnya...

OK Jakarta
Thumbnail

Profesionalitas KPK Dipertanyakan, Benedictus Danang: “Hukum Harus Bebas dari Kepentingan Politik

  SEMARANG – Dosen Ilmu Hukum Universitas Soegijapranata sekaligus pendiri Jateng Corruption Watch, Benedictus Danang Setianto, menyoroti kinerja Komisi Pemberantasan...

OK Jakarta
Thumbnail

Pokja PWI Wali Kota Jaksel Peringati HPN dengan Syukuran Potong Tumpeng

  JAKARTA – Kelompok Kerja (Pokja) Wali Kota Jakarta Selatan memperingati Hari Pers Nasional yang ke -79 dengan potong tumpeng...

OK Jakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.