Pembangunan Waduk Aseni di Semanan Diduga Memperkerjakan Karyawan Dibawah Umur

JAKARTA, HR Pengerjaan Proyek pembangunan Waduk Aseni, Semanan Kalideres, Jakarta Barat, Dinas Sumber Daya Air (SDA) Provinsi DKI Jakarta, kode rekening 5.2.04.02.01.0001. No SPMK 7572/-1774.126. Tanggal 22 Agustus 2022. Lemah dalam tingkat pengawasan dari Dinas SDA DKI Jakarta.

Pasalnya, Proyek yang dikerjakan PT Lesindo Utama Sakti (PT LUS), diduga telah memperkerjakan anak dibawah umur, bahkan urukan tanah merah, telah banyak korban penggunaan jalan yang melintasi jalan H Aseni Raya Kelurahan Semanan, Kecamatan Kalideres, Jakbar.

Berdasarkan pantauan HR di lokasi proyek pembangunan waduk, PT Lesindo Utama Sakti, bukan hanya memperkerjakan anak dibawah umur, juga dalam hal keselamatan pekerja, K3 sangat diabaikan. Belum lagi Tempat para pekerja beristirahat (Tempat tidur,Red) mess pekerja seperti “Kandang Kambing”.

Sebelumnya, ada beberapa warga masyarakat yang melintas dijalan H Aseni terjatuh dikarenakan, sisi pinggir jalan raya tersebut terdapat ceceran tanah merah. Jadi kalau melintas dilokasi pembangunan waduk harus ekstra hati-hati.

“Harus ekstra hati-hati mas melintasi jalan raya H Aseni ini, apalagi tikungan jalan ini ramai kendaraan roda dua dan roda empat,” ungkap pengguna jalan, yang tidak mau namanya dipublikasikan.

Jalan Raya Aseni Kelurahan Semanan, Kecamatan Kalideres, penuh dengan ceceran tanah merah.

Salah satu pekerja proyek waduk, saat dikonfirmasi membenarkan, bahwa dirinya belum mempunyai KTP.

“Umur saya 17 tahun dan saya belum punya Kartu Tanda Penduduk (KTP),” ujar salah satu pekerja.

Sementara itu, Pimpro PT LUS Saipul di konfirmasi HR, terkait permasalahan diatas, belum menjawab apa yang menjadi permasalahan tersebut.

Begitu juga dengan Kadis Sumber Daya Air (SDA) Provinsi DKI Jakarta Yusmada Faizal, dikonfirmasi terkait beberapa hal diatas juga belum merespon pertanyaan HR, jawaban dari Kadis SDA Yusmada Faizal, akan dimuat pada berita selanjutnya. didit/agus

[rss_custom_reader]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *