MAJALENGKA, HR – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Majalengka buka balon bupati dan wakil bupati Majalengka periode 2018 – 2023, Rabu (24/5/2017).
H. Surahman ambil formulir |
Pendaftar pertama H. Surahman yang datang untuk mengambil formulir pendaftaran balon bupati dan wakil bupati Majalengka. H. Surahman merupakan kader PDI Perjuangan yang juga sekaligus anggota DPRD Provinsi Jabar, berkantor di DPC PDIP Majalengka.
Usai mengambil formulir H. Surahman bersama rombongan pendukungnya “Bersama Haji Surahman (BHS)” menyampaikan aspirasinya kepada DPC PDI Perjuangan. Tetapi karena melakukan rekrutmen dan seleksi bakal calon secara terbuka dan melalui mekanisme yang transparan, maka selanjutnya H.Surahman menyerahkan kepada PDI Perjuangan soal calon bupati dan wakil bupati Majalengka yang akan diusung PDI Perjuangan nantinya.
“Jika saya terpilih, saya siap untuk mengemban amanah,” tandasnya.
Ketua panitia pendaftaran balon bupati dan wakil bupati Majalengka, Edi Anas mengatakan, pendaftaran penjaringan balon bupati dan wakil bupati Majalengka bukan hanya kader PDI saja, namun terbuka bagi seluruh masyarakat. Akan tetapi siapa calon yang akan diusung nantinya akan dilakukan melaui mekanisme partai Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan.
“Siapa yang terbaik, kami dari panitia pendaftaran penjaringan balon bupati dan wakil bupati Majalengka hanya menerima empat orang. Pendaftaran saja untuk memenangkan pilkada Majalengka periode 2018 – 2023,”katanya. lintong
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});