JAKARTA, HR – Madrasah Young Researchers Supercamp (MYRES) tingkat Nasional digelar pada tanggal 3–7 September 2023 di Kendari Sulawesi Tenggara. Adapun Myres tingkat Naional ini diikuti oleh 33 provinsi dari jenjang MTs dan MA dengan 3 bidang yaitu matematika Sains dan Pengembangan Teknologi (MST), Ilmu Sosial dan Humaniora (ISH) dan Ilmu Keagamaan.
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 16 Jakarta meraih Juara I pada Bidang ilmu sosial dan humaniora dengan judul Jarods (Jakarta Road Saga) Menjelajah jejak nama jalan Pahlawan untuk membangkitkan semangat Nasionalisme dan Multikulturalisme.
“Upaya kami dalam menargetkan salah satu kompetisi yang digelar oleh Kementerian Agama Pusat yaitu Myres . Lomba Karya Tulis ilmiah untuk para siswa tingkat Nasional . Berawal dari ide seorang guru yang cikal bakal menjadi guru pembimbing pada even myres 2023 yaitu Dwi Karuniawan, S.Pd ingin membuat sesuatu. Memberikan tantangan kepada siswa Salsabilla Yessino dan Syafira Ramadhani berbasis aplikasi. Gayungpun bersambut .Dengan semangatnya mereka berkolaborasi antara guru dan kedua siswa akhirnya terciptalah Aplikasi berupa Game yang berisi ilmu pengetahuan berupa nama – nama Pahlawan,”terang Drs. H. Hanapi selaku Kepala MAN 16 Jakarta kepada HR.
Harapannya untuk periode yang akan datang MAN 16 diharapkan bisa meraih 2 medali yaitu dari Ilmu Sosial dan Humaniora (ISH) dan Ilmu Keagamaan. Prestasi yang diraih akan mendapatkan sertifikat dari Kementerian Agama Pusat untuk lolos ke jenjang yang lebih tinggi lagi (Universitas Negeri),” ungkap Hanapi. jm