Hubungan AKBP Budi Wahyono dan Wartawan Terbukti Terjalin Sangat Akrab

oleh -382 views
Hubungan AKBP Budi Wahyono dan Wartawan Terbukti Terjalin Sangat Akrab.

TAKALAR, HR – Perpindahan Tugas AKBP Budi Wahyono dari Polres Sidrap Ke Polres Takalar mendapat perhatian di kalangan anggota polres Takalar dan wartawan yang ada di kabupaten Takalar pasalnya kehadiran puluhan wartawan Sidrap yang bernaung pada Lembaga (PWI) Persatuan Wartawan Indonesia mengantar Kapolres Takalar AKBP Budi Wahyono ke rumah jabatannya di Takalar, Jumat (21/2/2020).

“Setelah Bapak Kapolres serah terima jabatan di Polres Sidrap kemarin sekitar jam 4 sore kami rekan-rekan wartawan ikut mengantar beliau ke Takala,” kata H. Adhy wartawan BKM Sidrap di Takalar, Jumat (21/2/2020).

Adhy menceritakan sosok sebenarnya Kapolres Takalar yang baru ini di mata wartawan Sidrap. “Saat menjabat Kapolres di Sidrap, Pak Budi Wahyono sudah menganggap wartawan adalah mitra kerja yang sangat dekat dengan polisi dan masyarakat sehingga hubungan perlu terjalin dengan tugas dan fungsi masing-masing dengan batasan kewenangan semua seperti kakak beradik dengan hubungan  kedekatan seperti ini kami wartawan di Sidrap merasa sangat kehilangan,” kata Ibrahmi wartawan Pare Post.

Lanjut dikatakan Ibrahim, selama menjabat Kapolres di Sidrap Pak Budi Wahyono dikenal sosok yang baik dan tak pernah terdengar marah apalagi berbicara kasar pada orang lain.

Kami belum pernah melihat dan mendengar Bapak Kapolres itu marah-marah ke teman-teman wartawan. Beliau itu sangat menjaga perasaan orang lain. Seandainya kami dan masyarakat Sidenreng Rappang (Sidrap) bisa mempertahankan Beliau untuk tetap menjadi Kapolres di Daerah kami, maka kami akan pertahankan mudah-mudahan Kapolres pengganti bapak AKBP Budi Wahyono bisa sama dengan Pak Budi demikian disampaikan beberapa wartawan dari Sidrap di rumah Jabata Kapolres Takalar. natsir tarang

Tinggalkan Balasan