HBC Gelar Bukber Dihadiri Erwin Aksa Wakil Ketua Umum Bidang Penggalangan Strategis Partai Golkar

oleh -389 views
oleh
Keluarga besar Yayasan Haji Beceng Center Bukber Bersama.

JAKARTA, HR – Keluarga besar Yayasan Haji Beceng Center (HBC) kembali menggelar acara Buka Puasa Bersama (Bukber), di pelataran kantor sekretariat Yayasan HBC, beralamat di Taman Beceng, Komplek Perumahan Daan Mogot Estate, Blok HA No. 33, Kel. Kapuk, Kec. Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu (17/04/22).

Selain dihadiri 333 undangan, kegiatan sosial itu turut dihadiri Wakil Ketua Umum Bidang Penggalangan Strategis Partai Golkar, Erwin Aksa, yang juga selaku Pembina Yayasan HBC.

Pimpinan Yayasan HBC, HR. Khotibi Achyar S.Ip, atau yang akrab disapa Haji Beceng, mengungkapkan bahwa acara buka puasa bersama itu merupakan kegiatan rutin tahunan, “Setiap tahun memang ini selalu menjadi agenda tahunan kita, yaitu buka bersama atau bukber dan yah sedikit berbagilah,” ungkap Haji Beceng.

Masih dikatakan Haji Beceng, kegiatan berbagi ini dilakukan karena mayoritas, di keluarga Haji Beceng Center banyak kaum duafanya, “Yah akhirnya kita menyantuni, memberikan bingkisan lebaran dan adalah amplopnya dikit-dikit,” kata Haji Beceng.

Haji Beceng menambahkan, kegiatan berbagi kepada kaum duafa, belum lama ini juga pernah dilakukan, “Pada waktu menjelang buka puasa, kita juga sudah memberikan bentuk sembako yang isinya kebanyakan ada minyak sayur (Minyak Goreng), untuk paket hari ini, setidaknya ada 333 paket sembakonya,” jelas Haji Beceng.

Bukber Haji Beceng Center dihadiri Erwin Aksa Wakil Ketum Bidang Penggalangan Strategis Partai Golkar.

Uniknya pada acara sosial yang digelar kali ini adalah jumlah 333 undangan, yang mirip dengan alamat kantor sekretariat yayasan HBC, yang bernomor 33. Namun ternyata setelah dikonfirmasi angka 333 tersebut memiliki makna tersendiri.

“Jadi ini 333, selalu menjadi acuan kita, karena di dapil 9 itu Tambora, Kalideres dan Cengkareng itu kurang lebih Korwil (Kordinator Wilayah) kita 333,” ujar Haji Beceng.

Undangan 333 tersebut, sambung Haji Beceng, terdiri dari para 41 Pengurus RW dan 38 Pengurus RT, serta 17 LMK (Lembaga Musyawarah Kelurahan), “Selain itu kordinator wilayah Betawi Cengkareng yang tergabung dalam Haji Beceng Center, yang kini jumlahnya telah mencapai 77 korwil,”  imbuhnya.

Dalam kesempatan ini, Haji Beceng juga menyampaikan pesan khusus kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini, untuk tetap menaati protokol kesehatan (Prokes) sebagaimana yang dianjukan Pemerintah.

“Saya selaku anggota DPRD DKI kebetulan saya di Komisi A, saya menyambut baik dengam adanya mudik gratìs. Tapi ingat, jangan lagi nanti setelah pulang mudik balik ke Jakarta, kita bisa ada level 4 lagi, makanya mohon dari sekarang yang mudik harus tetap menjaga prokes,” tambah Haji Beceng.

Haji Beceng juga mengimbau agar masyaraktat yang akan mudik lebaran tetap bermasker serta menjaga Prokes saat berada diluar rumah, “Jadi kita tetap bermasker, tetap juga menjaga kesehatan,” tutup Haji Beceng. didit/agus

Tinggalkan Balasan