Desa Penarungan Wakili Kab Badung Lomba Tingkat Provinsi

oleh -460 Dilihat
oleh
Ni Wayan Kerni SH, Perbekel Desa Penarungan

BALI, HR – Kinerja Perbekel Desa Penarungan dalam menurunkan angka kemiskinan, patut di acungi jempol. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Badung, melalui suratnya menunjuk Desa Penarungan untuk mewakili Badung dalam lomba di tingkat Provinsi Bali tahun 2018.

Penunjukan Desa Penarungan dalam lomba yang bertajuk Lomba Desa Berprestasi Menurunkan Angka Kemiskinan. Bukan Tanpa sebab, karena Desa Penarungan sudah membuktikan diri bahwa angka kemiskinan menurun di wilayahnya karena adanya bantuan yang sifatnya mendidik.

“Kami akan berusaha menghapus kemiskinan di desa, apalagi perhatian dari Pemerintah Kabupaten dengan diberikannya dana PHR yang cukup besar, ini akan terus kami maksimalkan, dan kami juga membentuk tim penanggulangan kemiskinan yang terdiri dari kelihan dinas, tokoh masyarakat, dan LPM. Tim inilah bekerja menggali gagasan, membuat dan melaksanakan program kerja pengentasan kemiskinan,” jelas Ni Wayan Kerni selaku Perbekel Desa Penarungan, yang akan mengakhiri masa jabatannya tahun 2019 nanti.

Seperti diungkapkan oleh Ni Wayan Kerni, pemberdayaan masyarakat tidak harus di dukung dengan bantuan yang sifatnya sementara, tetapi dengan memberikan pelatihan dan modal.

“Selain pelatihan dan modal usaha tambahan, kita memberikan bimbingan kepada masyarakat yang menjadi sasaran kita, dengan cara ini, masyarakat akan lebih paham dan mengerti,” jelasnya di kantor Desa Penarungan, Badung, Bali, Kamis (01/03).

Dijelaskan juga, dalam programnya untuk menurunkan angka kemiskinan, pihak desa melibatkan semua unsur yang ada di desa. Hal ini untuk mendapatkan data yang riil di lapangan. Di tahun 2016, ada 26 unit, dan di tahun 2017 pihak desa juga sudah melakukan hal yang sama, yaitu melakukan bedah rumah sebanyak 18 unit yang tersebar di berbagai Banjar.

“Kami selalu berkoordinasi dan turun langsung ke masyarakat, karena tugas kami sebagai perangkat desa untuk mengayomi dan memberikan hak-hak mereka, kami ini hanya sebagai fasilitator saja,” jelasnya.

Perempuan ramah ini berharap dengan sisa masa baktinya, bisa menjalankan tugas dengan baik dan bisa mewujudkan program-program yang sudah di rancang dalam program desa, dengan memaksimalkan sumberdaya manusia dan anggaran yang sudah di setujui oleh Pemerintah Kabupaten.

Tentunya dengan adanya lomba seperti ini, diharapkan akan memberikan harapan bagi masyarakat, sebagai sasaran utamanya. Karena masalah kemiskinan masih menjadi permasalahan yang harus dituntaskan, apalagi dengan potensi dan sumberdaya yang ada. ans

Thumbnail

Silaturahmi dan Perkenalan Anggota Baru FK-MGS di Desa Cisalada

BOGOR, Indonesian News – Forum Komunikasi Masyarakat Gunung Salak (FK-MGS) menggelar acara silaturahmi dan perkenalan […] The post Silaturahmi dan Perkenalan...

Indonesian News
Thumbnail

LBH Progresif Surati Ombudsman RI Terkait Putusan Kasasi MA yang Dinilai Tidak Sesuai Fakta Hukum

JAKARTA, Indonesian News – Lantaran belum mendapat jawaban atas surat yang dikirim ke Ketua Badan […] The post LBH Progresif Surati...

Indonesian News
Thumbnail

Himpun Dana Masyarakat Lewat Tabungan Tak Berizin, Urip Yanto Terancam Dibui

JAKARTA, Indonesian News – Sejumlah ibu-ibu warga Tambora mengunjungi kantor polisi Tambora, Jakarta Barat pada […] The post Himpun Dana Masyarakat...

Indonesian News
Thumbnail

Efek Jerah! Lewat Program Pesantren Kilat selama 7 (tujuh) Hari di Polsek Tambora

  JAKARTA Barat – Beruntung, aparat kepolisian Polsek Tambora bergerak cepat mengamankan mereka sebelum aksi tersebut menimbulkan korban, Bukannya menghabiskan...

OK Jakarta
Thumbnail

Kurang dari 2×24 Jam Pelaku di Tangkap di Banyumas

JAKARTA – Kurang dari 2×24 jam setelah kasus penemuan mayat ibu dan anak di dalam penampungan air menggemparkan warga Tambora,...

OK Jakarta
Thumbnail

Gerakan Mahasiswa Demokrasi Indonesia Gelar Aksi di Kantor Satpol PP dan Kejaksaan Negeri Tangerang Selatan

  Tangerang Selatan – Gerakan Mahasiswa Demokrasi Indonesia menggelar aksi unjuk rasa di kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP)...

OK Jakarta
Thumbnail

43 PPKS Terjaring Razia Satpol PP Jakarta Barat

JAKARTA, MF – Sebanyak 43 orang Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) terjaring razia Satuan Polisi Pamong Praja Kota Administrasi Jakarta Barat,...

Media Focus
Thumbnail

Layak di Berhentikan! Ketua RW 09 Rawa Buaya, Kembali Dilaporkan, Kali Ini Oleh Para Ketua RT

JAKARTA, MF – Permasalahan yang terjadi di Rukun Warga 09 Kelurahan Rawa Buaya sepertinya akan terus bertambah apabila tidak ada...

Media Focus
Thumbnail

Keakraban Warnai Acara Buka Puasa PWI Dan Peluncuran Buku Pernak Pernik HPN 2025

JAKARTA, MF – Suasana kekeluargaan, keakraban, gotong royong mewarnai acara buka puasa dan peluncuran buku “Pernak Pernik HPN 2025, Melayani...

Media Focus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.