DELI SERDANG, HR – Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan dalam kunjungan kerja di kecamatan Pagar Merbau, Rabu (13/5) menyerahkan tujuh duplikat kunci rumah yang baru selesai dibedah kepada keluarga kurang mampu, berikut surat hak tanah dan ijin mendirikan bangunan (IMB).
Selain tujuh rumah yang baru selesai dibedah juga diserahkan 12 handtraktor, 10 pompa air pertanian bagi kelompok tani kecamatan Pagar Merbau, Galang, Labuhan Deli, Hamparan Perak dan Pantai Labu, akte kelahiran gratis kepada 100 anak, 500 bibit tanaman buah mangga, peralatan kebersihan mendukung gerakan Deli Serdang “Berseri“.
Juga dilakukan penandatangan prasasti pembangunan PNPM Mandiri Persadaan berupa 11 ruang kelas baru Madrasah, gedung Posyandu dan sarana air bersih, penanaman pohon penghijauan serta panen perdana budidaya ikan lele dumbo binaan kelompok ikan air tawar legowo desa Jati Rejo kecamatan Pagar Merbau.
Tokoh masyarakat Pagar Merbau H Waluyo dalam menyampaikan terimakasih kepada Pemkab Deli Serdang yang telah banyak menggulirkan berbagai pembangunan yang menyentuh kepentingan masyarakat. Tidak hanya berbentuk fisik seperti dengan dicanangkannya Gerakan Deli Serdang “Berseri” (Bersih, Rapi, Sejuk Rindang dan Indah) hingga ke tingkat desa, sehingga pada gilirannya dapat menjadikan masyarakat yang sehat.
Bupati Ashari Tambunan hadir bersama Asisten II Hj Saadah Lubis, Kadis Cipta Karya HA Haris Pane, Kadis Perikanan dan Kelautan Ikhsan Risyad Marbun, Kadis Kehutanan Arli, Kadis Kependudukan dan Capil Mahruzar, Kadis Pendidikan Pemuda dan Olahraga Wastianna Harahap dan pimpinan SKPD terkait lainnya, Camat Pagar Merbau Surya Bangun Muda beserta Muspika dan Ketua DPD KNPI Khairullah Siregar.
Ashari menyampaikan rasa bangga atas kebersamaan yang ditunjukkan warga masyarakat menggerakkan percepatan pembangunan sejalan dengan tuntutan visi misi pembangunan Deli Serdang. Berbagai gerakan pembangunan yang telah digulirkan telah menunjukkan hasil yang memuaskan. ■ simon s