Batik Air Kembali Mengudara ke Babel, Pj Gubernur Safrizal: Sangat Membantu Masyarakat Dalam Penanganan Inflasi

oleh -30 Dilihat
oleh
Batik Air Kembali Mengudara ke Babel, Pj Gubernur Safrizal: Sangat Membantu Masyarakat Dalam Penanganan Inflasi.

PANGKALPINANG, HR – Maskapai Batik Air resmi membuka kembali penerbangan langsung dari Pangkalpinang-Jakarta pulang-pergi (PP), pada Minggu (28/1/2024).

Kedatangan penumpang dalam penerbangan perdana tersebut disambut langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Safrizal ZA, bersama Forkopimda Babel, dan Pj Walikota Pangkalpinang Lusje Anneke Tabalujan.

Pj Gubernur Safrizal menyambut baik pembukaan direct flight tersebut. Menurutnya, penerbangan langsung itu menjawab apa yang menjadi harapan masyarakat agar ada pesawat lain yang melayani transportasi udara, sehingga dengan persaingan akan menekan harga tiket.

“Kami sangat mengapresiasi maskapai Batik Air yang sudah merespons surat kita untuk membuka kembali penerbangan ke Babel yang sempat vakum beberapa waktu lalu,” ungkap Pj Gubernur Safrizal di Terminal Kedatangan Penumpang Bandara Depati Amir.

Dengan dibukanya rute penerbangan perdana tersebut, alumnus terbaik IPDN angkatan pertama ini mengharapkan dapat memperlancar mobilitas orang, barang, dan jasa, sehingga bisa meningkatkan perekonomian di Babel.

Hal itu tentunya akan berimbas dalam pengendalian inflasi, karena dikatakannya angkutan udara memiliki andil tertinggi penyumbang inflasi terbesar di Bumi Serumpun Sebalai.

Oleh karenanya, ia mengajak kepada maskapai lainnya untuk membuka rute penerbangan langsung ke Babel. Saat ini, kata dia yang sudah terkonfirmasi yakni maskapai Super Air Jet yang dalam waktu dekat akan membuka rute penerbangan Pangkalpinang-Batam PP.

“Saya mengundang lebih banyak penerbangan langsung baik dari dan ke Babel, tak hanya Bangka namun juga ke Belitung. Saya bersama forkopimda siap berkolaborasi dan bersinergi dengan seluruh maskapai,” pungkasnya.

Untuk informasi, penerbangan maskapai Batik melayani penerbangan setiap hari. Dijadwalkan penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Bandara Depati Amir pada pukul 9.45 WIB, sementara dari Bandara Depati Amir menuju Bandara Soekarno-Hatta pada pukul 11.45 WIB.agus priadi

Thumbnail

Polri Buat Akun Medsos untuk Respons Aduan Warga

JAKARTA, Indonesian News – Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol. Trunoyudo […] The post Polri Buat Akun...

Indonesian News
Thumbnail

Sekcam Tambora Motivasi Kader Jumantik di Kelurahan Angke

JAKARTA, Indonesian News – Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Tambora, Fahmy Karsawijaya, memberikan motivasi kepada kader Juru […] The post Sekcam Tambora Motivasi...

Indonesian News
Thumbnail

Lurah Duri Kosambi Diminta Segera Tetapkan Arief Rahman sebagai Ketua RW 08

JAKARTA, Indonesian News – Warga RW 08, Kelurahan Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat meminta […] The post Lurah Duri Kosambi...

Indonesian News
Thumbnail

Seluruh Tamu PWI se lndonesia di Jamu Makan Durian Sepuasnya Oleh Ketua PWI Pekanbaru Riau

PEKANBARU RIAU – Malam peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 yang berlangsung di Pekanbaru, Riau, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) menggelar...

OK Jakarta
Thumbnail

DK PWI Serukan Penegakan Konstitusi Organisasi demi Menjaga Marwah dan Integritas

    PEKANBARU, 8/2/2025 — Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (DK PWI) menyerukan pentingnya penegakan konstitusi organisasi demi menjaga marwah...

OK Jakarta
Thumbnail

Diskusi Forum Pemimpin Redaksi SMSI Se-Indonesia dan LBH Pers SMSI Provinsi Riau “Integritas Pers dan Kekerasan pada Wartawan”

  PEKANBARU, RIAU– Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2025, Forum Pemimpin Redaksi SMSI Se-Indonesia bersama dengan Lembaga Bantuan...

OK Jakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.