SINTANG, HR – Dalam rangka meningkatkan sinergitas serta menjalin keakraban silaturahmi, Babinsa Koramil 1205-19/Kelam Permai, Serka Fitriadi terus aktif menjalin Komunikasi Sosial (Komsos) kepada berbagai elemen masyarakat di wilayah binaannya, Desa Babang Panjang, Kecamatan Kelam Permai, Minggu (12/09/2021).
Melalui Komsos, tentunya komunikasi dengan warga dapat terjalin dengan baik. Sehingga berbagai informasi dapat diketahui secara cepat, agar apabila ada perkembangan situasi dapat segera dilakukan pencegahan dini sebagai sarana penyelesaiannya.
Kegiatan Komsos yang dilaksanakan ini, bertujuan untuk meningkatkan kerjasama, keakraban, dan kedekatan silaturahmi, agar dalam mengatasi serta mencegah perkembangan-perkembangan isu dan permasalahan, khususnya seperti yang terjadi saat ini yaitu pandemi covid-19 dapat di atasi dan dikendalikan dengan baik.
Babinsa menerangkan, “dari kegiatan inilah, kadang kita menemukan solusi dan ide untuk kemajuan, dan perbaikan. Seperti hari ini saya mengajak warga masyarakat yang ditemui, untuk tetap memperhatikan dan menerapkan prokes, karena sampai saat ini masih terjadi kasus penularan dari virus ini,” ucapnya.
Ia juga menambahkan, “banyak hal yang bisa didapati dari pelaksanaan Komsos ini, namun sejalan dengan tugas dan tanggung jawab kami selaku aparat kewilayahan selain menyampaikan informasi, kegiatan ini juga sebagai sarana dalam menghimpun informasi di lapangan,” ungkapnya.
“Ini merupakan kegiatan rutin kita selaku aparat kewilayahan, dengan melalui interaksi langsung kepada masyarakat, maka akan lebih mudah terbangun hubungan serta kerjasama yang baik kepada semua lapisan masyarakat,” pungkasnya. tim