Vihara Hemadhiro Mettavati Bersama Dinkes DKI Jakarta dan Tiga Pilar Jakbar Akan Melaksanakan Vaksinasi Untuk Para Lansia

oleh -9 Dilihat
Vihara Hemadhiro Kapuk.

JAKARTA, HR – Sebagai rasa bentuk sesama dan rasa kemanusiaan, mengikuti arahan dan anjuran pemerintah pusat. Vihara Hemadhiro Mettavati akan mengadakan Vaksinasi Covid 19 untuk kalangan Lansia.

Kegiatan kemanusian ini akan bekerja sama dengan pihak Dinas Kesehatan Prov DKI Jakarta, rencananya. Vaksinasi lansia ini akan dilaksanakan, Rabu (31/03/21) dimulai Pukul 08.00 Pagi sampai dengan selesai.

Di Vihara Hemadhiro Mettavati berlokasi di jalan Kapuk Raya Gang Mawar SCB Rt11/RW01 Kelurahan Kapuk, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat.

“Semua persiapan sudah diatur dengan tata cara protokol kesehatan (Prokes), nantinya Bapak-ibu, yang hendak di vaksinasi, kita arahkan sesuai nomer antrian pada waktu mendaftar,” ujar Romo Asun selaku ketua yayasan Vihara Hemadhiro.

Ketua Yayasan Vihara Hemadhiro Romo Asun (tengah).

Untuk warga masyarakat yang akan datang untuk di vaksin, sudah tentu ada persyaratanya, yakni berusia 60 tahun keatas dan ber KTP DKI Jakarta, “Jangan takut, semua kita akan layani,” kata Romo Asun.

Bagi bapak dan ibu-ibu, silahkan mendaftar dan antri sesuai nomer antriannya, sesudah di registrasi dan kemudian berkonsultasi dengan dokter, bila memenuhi persyaratan, bisa langsung di suntik vaksin, “Registrasi dahulu, kemudian konsultasi dengan dokter, jika memenuhi persyaratan baru disuntik vaksin,” tambah Romo Asun.

Perlu diketahui selain Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Puskesmas Kecamatan Cengkareng, Puskesmas Kelurahan Kapuk, turut serta membantu kegiatan vaksinasi yang diperuntukan bagi Lansia ini. didit/agus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.