GOWA, HR – Kabupaten Gowa yang dulunya dikenal sebagai Wilayah Kerajaan, merupakan kerajaan maritim yang besar pengaruhnya di perairan Nusantara.
Sebagai kerajaan yang dulu tersohor kini Gowa tidak lagi berjaya dan, untuk mengangkat adat dan budaya Gowa maka Polres Gowa menggelar acara diskusi di ruang Aula Endra Dharmalaksana pada Rabu, (09/10/2019) dengan tema, “Peran Budaya Gowa Untuk Mempersatukan Masyarakat Gowa Dari Ancaman Keretakan Bangsa.”
Beranjak dari situlah, maka Yayasan Budaya Bugis Makassar yang diketuai Ahmad Pidris Zain sekaligus sebagai narasumber mencoba, merangkul seluruh anggota sekaligus sebagai warga Gowa untuk menggelar Diskusi tentang Budaya di Gowa tersebut.
Dalam acara ini turut hadir Kapolres Gowa AKBP Shinto Silitonga, SIK., MSi, Wakapolres serta pejabat utama dan seluruh anggota.
Kapolres Gowa saat dikonfirmasi terkait diskusi peran budaya di Gowa mengatakan,” Harapan kita akan ada satu visi yang sama untuk melihat kejayaan adat Gowa dapat kembali bersinar guna mempersatukan masyarakat dari upaya perpecahan bangsa dan, ending dari diskusi ini akan mengembalikan peradaban Gowa dan kejayaannya,” terang Shinto. kartia