JAKARTA, HR – Program Warung Makan Jupiter Peduli Serba Rp3.000 yang digagas oleh Jupiter SE, MM, selaku Ketua Fraksi NasDem DPRD DKI Jakarta, mendapat sambutan hangat dari masyarakat. Program ini bertujuan membantu warga kurang mampu dengan menyediakan makanan bersubsidi di kawasan Kembangan, Jakarta Barat.
Melalui program tersebut, menu Soto Ayam dan Ceker menjadi sajian utama yang disediakan di warung milik Mas Gani. Sejak dibuka, warung ini langsung dipadati pengunjung, terutama para ibu rumah tangga dan pengendara yang melintas.
Salah seorang ibu yang ditemui di lokasi mengaku gembira dengan adanya program makan siang murah ini. “Kebetulan sudah tanggal tua, jadi lumayan bisa menghemat uang belanja. Apalagi kegiatan seperti ini diadakan setiap hari, tentu kami semua merasa senang,” ujarnya sambil tersenyum bersama warga lain yang mengantre.
Sementara itu, Mas Gani, pemilik warung soto ayam dan ceker, mengungkapkan rasa syukurnya dapat menjadi bagian dari program sosial tersebut. “Alhamdulillah, saya senang bisa ikut membantu. Meskipun agak kewalahan melayani pembeli yang membawa kupon dari tim Jupiter Peduli Makan, tetapi dagangan cepat habis,” tuturnya.
Program Warung Makan Jupiter Peduli ini diharapkan terus berjalan sebagai bentuk nyata kepedulian sosial terhadap masyarakat berpenghasilan rendah, sekaligus mempererat hubungan antara wakil rakyat dan warga. jm







