Ulang Tahun ke-44, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Barito Utara

oleh -1.1K views

MUARA TEWEH, HR – Tampil cantik dan menarik di depan publik, merupakan tema seminar sehari yang diselenggarakan Ketua tim penggerak PKK Kabupaten Barito Utara, merupakan wujud syukur atas perayaan ulang tahun Hj Sri Hidayati Nadalsyah di gedung Balai Antang, Sabtu (02/02/2019).

Sebelum dimulainya seminar, Hj Sri Hidayati Nadalsyah merayakan ulang tahun ke-44 tahun yang telah disiapkan oleh panitia, seminar yang sekaligus perayaan ulang tahun, dihadiri Wakil Bupati Barito Utara, Sugianto Panala Putra, Ibu Nilasari, Ibu Indah Dewi Soekotjo, Hj sri Hidayati Nadalsyah memotong kue ulang tahun , potongan pertama diberikan kepada putri tercintanya, Lenny Dewita Putri.

Pada kesempatan ini , Hj Sri Hidayati mendapatkan kado sebuah buku dari Ibu Indah Dewi Soekotjo, yakni sebuah buku hasil karya beliau yang diberi judul “Brand Yourself”.

Istri Bupati Barito Utara ini juga mendapatkan ucapan dari seluruh undangan yang hadir, dengan harapan, kedepan Hj sri Hidayati selalu diberi kesehatan, kesuksesan dan kebahagiaan.

Saat menyampaikan sambutanya, Sri Hidayati mengucapkan, terimakasih yang tak terhingga untuk semua ucapan dan doa yang diberikan, terutama kepada Nadalsyah yang telah memberikan bantuan pribadi kepada pengurus PKK sehingga berlangsungnya kegiatan ini. “Saya ucapkan terimakasih kepada suami tercinta, meski beliau tidak dapat hadir saat ini,” ungkap Sri Hidayati.

Sri Hidayati berharap, kegiatan ini tidak hanya cerimony belaka, melainkan juga dapat memotivasi para kader dan anggota PKK Kabupaten Barito Utara, untuk tampil dan hadir dalam menata kehidupan rumah tangga secara baik dan benar sesuai kaidah maupun falsafah dari penjabaran butir-butir 10 program pokok PKK dalam kehidupan berumah tangga.

“Mulailah dari sekarang menjadi penggerak dan motivator dalam lingkungan keluarga dan rumah tangga, lingkungan kehidupan masyarakat untuk selalu termotivasi membangun keluarga yang sejahtra,” jelasnya. mps

Tinggalkan Balasan