SMP Negeri Jakarta Barat Adakan MOS

oleh -470 views
oleh
Kepala Sekolah SMPN 215  Mardiana (kiri), seorang guru sedang memberi pengarahan kepada peserta MOS (kanan). 
JAKARTA, HR – Tahun ajaran 2015/2016 siawa siswi SMPN Jakarta Barat melaksanakan MOS (massa orientasi siswa) selama 3 hari yang dimulai dari tanggal 27 sampai dengan 29 Juli 2015 di masing–masing sekolah.
Saat HR berbincang–bincang dengan Kepala Sekolah SMPN 215 Mardiana di ruang kerjanya mengatakan, di SMPN 215 ada 287 siswa kelas VII tahun ajaran 2015/2016 yang mengikuti MOS.
MOS yang dibuka oleh Kasie Sarpas Sudin Pendidikan Jakarta Barat. Panitia pelaksanaan MOS adalah seluruh guru di sekolah yang bersangkutan. Guna mengenalkan ekstrakurikuler yang ada di sekolah, maka para siswa senior melakukan demo – demo diantaranya bola basket, karate, Paskibra dan lain–lain.
Selama 3 hari MOS tidak ada hal–hal aneh yang terjadi sebab MOS saat ini tidak seperti dulu yang identik dengan kekerasan, pemuasan keinginan senior misal dengan di suruh membawa barang–barang yang aneh serta memakai atribut – atribut yang tidak ada sangkut pautnya dengan sekolah. MOS saat ini bertujuan untuk masa penunjukkan rencana belajar.
Oleh sebab itu, kepala sekolah dan guru wajib bertanggung jawab atas MOS dan diwajibkan pengawasan dari pihak Sudin Pendidikan.
Ditempat terpisah, salah satu siswa kelas VII yang sedang mengikuti MOS menyatakan, kepada HR, MOS sekarang jauh lebih enak, nggak dikerjai oleh kakak kelas seperti disuruh membeli macam–macam barang yang aneh–aneh.
Sebab sudah ada guru yang mengawasi dan Kepala Sekolah pun sudah memberitahu kepada kakak kelas di larang macam–macam dan kakak kelas cuma menunjukkan demo–demo ekstrakurikuler yang berprestasi yang ada di sekolah. ■ jm

Tinggalkan Balasan