Sinergi dan Disiplin Jadi Kunci Persiapan PWI Purwakarta Menuju OKK 2025 di Bogor

PURWAKARTA, HR – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Purwakarta menggelar rapat koordinasi persiapan menghadapi Orientasi Kewartawanan dan Keorganisasian (OKK) 2025. Kegiatan yang akan berlangsung di M-One Sentul, Bogor pada Rabu (21/5/2025) ini dipersiapkan melalui pertemuan di Sekretariat PWI Purwakarta, Minggu (18/5/2025) pukul 19.00 WIB, dengan dihadiri empat peserta dan sejumlah pengurus.

Rapat dipimpin Ketua PWI Purwakarta, Adi Tarigan, didampingi Ketua Bidang Organisasi Putra Juntak dan Ketua Bidang Pendidikan Anto. Dalam paparannya, Tarigan menekankan tiga aspek utama: kesiapan teknis, kekompakan tim, dan kedisiplinan. “Persiapkan diri dengan matang, mulai dari dokumen hingga logistik. Kekompakan tim menjadi kunci keberhasilan kita di Bogor,” tegasnya.

Sebagai bentuk pendampingan, pengurus PWI Purwakarta akan memastikan seluruh prosedur administratif dan teknis terpenuhi selama OKK 2025. “Kami siap membantu jika peserta menghadapi kendala,” ujar Putra Juntak.

Untuk meningkatkan motivasi, PWI Purwakarta menyiapkan penghargaan khusus bagi 10 peserta terbaik berdasarkan kontribusi, kedisiplinan, dan kolaborasi selama kegiatan. “Ini bentuk apresiasi agar peserta optimal menyerap materi dan membawa nama baik institusi,” tambah Anto.

Rapat ini menjadi langkah strategis untuk memperkuat kapasitas anggota dan memperluas jejaring antarjurnalis regional. “Melalui OKK, kami ingin menunjukkan profesionalisme dan solidaritas jurnalis Purwakarta,” pungkas Tarigan. ids

[rss_custom_reader]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *