Sholat Jumat Berjamaah di Masjid Kembali Dilaksanakan

oleh -24 Dilihat
Sholat Jumat Berjamaah di Masjid Kembali Dilaksanakan.

PAGARALAM, HR – Sholat berjamaah di masjid kembali dilaksanakan setelah sebelumnya Pemerintah kota Pagaralam, dan pemuka agama kota Pagaralam mengeluarkan surat edaran bersama tentang pelaksanaan sholat berjamaah di masjid dan musholla yang tersebar di lima kecamatan di pandemi Covid-19 tahun ini.

Pantauan teman-teman wartawan dilapangan dan seperti kita lihat bersama, hari ini Jumat (29/05/2020) seluruh Masjid yang tersebar di lima kecamatan kota Pagaralam Alhamdulillah mulai melaksanakan sholat Jumat berjamaah.

Usai melaksanakan sholat Jumat berjamaah di Masjid Al Akbar Gunung Gare Wali kota Pagaralam Alpian Maskoni, kepada teman-teman wartawan mengatakan, masyarakat Pagaralam yang hari ini sudah mulai melaksanakan sholat berjamaah di masjid untuk tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Sholat berjamaah di masjid akan dilaksanakan sebagaimana biasanya. Namun, kali ini semua jamaah harus melaksanakan protokol kesehatan sebagai salah satu upaya pencegahan penyebaran Covid-19.

Lanjut Pian menjelaskan, adapun protokol kesehatan yang harus dilaksanakan oleh jamaah yang akan sholat berjamaah di masjid antara lain, mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, membawa sajadah sendiri, tidak bersalaman, memastikan badan sehat, dan tidak membawa anak-anak ke masjid.

“Meski pemerintah dan ulama kota Pagaralam telah sepakat memperbolehkan masyarakat melaksanakan sholat berjamaah di masjid di tengah pandemi, namun masyarakat dihimbau untuk tetap waspada dan senantiasa menjaga kesehatan masing-masing,” kata Pian. jauhari gunawan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.