Sambut Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1941, Bandara I Gusti Ngurah Rai Hentikan Operasional

oleh -960 views

KUTA, HR – Bandara I Gusti Ngurah Rai akan menghentikan setiap operasional sejak 7 Maret 2019 pukut 06.00 wita sampai 8 Maret 2019 pukul 06.00 wita, penghentian tersebut termasuk pada kegiatan penerbangan dan dimaksudkan untuk menghormati Umat Hindu Bali yang akan melaksanakan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1941.

Kepala Seksi Humas dan Legal Bandara, Arie Ahsanurrohim menyampaikan, segala bentuk operasional Bandara akan dihentikan, seluruh maskapai penerbangan juga telah dikoordinasi untuk tidak menyediakan jadwal penerbangan pada waktu tersebut baik rute domestik maupun internasional, sehingga dapat dikatakan tidak ada penumpang yang terdampak dalam penghentian operasional Bandara.

Total jadwal penerbangan yang berhenti sekitar 468 total penerbangan tidak beroperasi, dengan rincian 207 penerbangan internasional dan 261 penerbangan domestik.

Garuda Indonesia menjadi maskapai dengan jumlah penerbangan terbanyak yakni 94 penerbangan internasional dan domestik, disusul Lion Air sebanyak 67 penerbangan, dan Air Asia sebanyak 52 penerbangan.

“Pemberhentian operasional Bandara telah diatur dalam NOTAMN nomor A5144/18 dan dirilis pada 7 desember 2018 kemarin. Sehingga perencanaan dan koordinasi dengan maskapai penerbangan telah disiapkan jauh-jauh hari,” jelasnya.

Meski tidak beroperasi, Bandara tetap dalam keadaan stand by khusus melayani emergency flight dan medical evacuation. “Kami menyiapkan 434 personel yang stand by di Bandara untuk dua kondisi tersebut, termasuk personel keamanan dari Polsek dan TNI AU,” katanya.

Pemberhentian operasional Bandara telah diatur dalam Peraturan Menteri Perhubungan tahun 1999 tentang Operasional Bandara Selama Hari Raya Nyepi. “Hal tersebut sesuai dengan peraturan yang berlaku, kami berharap masyarakt mengerti dan tidak mempertanyakan kembali kebijakan kami, karena ini demi kemaslahatan bersama,” tutup Arie. dhiana

Tinggalkan Balasan