PUPR Provinsi Bengkulu Akan Bangun Reservoir SPAM

oleh -9 Dilihat
oleh
Kabid Cipta Karya PUPR Provinsi Bengkulu..

BENGKULU, HRPUPR Provinsi Bengkulu akan segera membangun reservoir (bak penampungan air) SPAM Kobema dengan sumber anggaran dana DAK tahun 2024 sebesar Rp.23 Miliar dan anggaran APBD sebesar Rp. 6 Miliar yang baru saja ditinjau Gubernur Bengkulu Dr. Rohidin Mersyah didesa Pekan Sabtu, seluas 1 Ha milik Pemprov Bengkulu sejak tahun 2013 lalu.

Lahan (tanah) seluas 1 Ha milik Pemprov tersebut diduga telah dijual belikan oknum berinisial “U” kepada masyarakat dan ada sebuah bangunan berdiri kokoh. Sehingga  Pemprov Bengkulu melayangkan surat pemberitahuan agar lahan tersebut di kosongkan paling lambat pada tanggal 25/2-2023 bila tidak akan dilakukan penggusuran paksa.

Kasi Monev UPTD Kobema PUPR Bengkulu. Leni Apriani. ST.M.Si mengatakan bahwa Pemprov Bengkulu telah mengirim surat worning pemberitahuan pada masyarakat agar segera mengosongkan lahan tersebut karena akan dibangun reservoir SPAM proyek strategis nasional yang telah berjalan (dilaksanakan) di Kabupaten Benteng SPAl dikerjakan PT. Nidia Karya (NK) dan SPAM dikerjakan oleh PT. Hutama Karya (HK).

“PUPR Bengkulu akan segera membangun reservoir (bak penampungan air) SPAM Kobema yang akan disalurkan kerumah-rumah penduduk di desa Pekan Sabtu awal tahun 2024 dengan luas lahan 1 Ha (10.000.000) Meter sesuai dengan luas lahan (tanah) dalam akta Sertifikat yang diakui BPN pada tahun 2013 lalu,” ungkap Leni diruang kerjanya pada wartawan Juma’t (16/2).

Dijelaskan Leni didalam lahan tersebut ada terdapat bangunan (ruko dua lantai) diduga ada oknum masyarakat ingin menguasai lahan (tanah) tersebut. Dan tanah kosong disamping bangunan juga diduga dijual pada masyarakat oleh oknum berinisial “U”. “Tanah (lahan) tersebut milik Pemprov Bengkulu dengan hak berupa sertifikat  yang dikeluarkan BPN pada tahun 2013. Sehingga Pemprov Bengkulu mengirimkan surat peringatan atau worning pengosongan lahan dan pembongkaran bangunan pada tanggal 10/2 lalu, hingga tenggang waktu sampai tanggal 25/2-2024,” jelas Leni.

Sementara Kabid Cipta Karya PUPR provinsi Bengkulu. Ekos Syahputra. ST. MT mengatakan bahwa reservoir SPAM Kobema 400 liter per detik proyek strategis nasional akan dilaksanakan PT Duta Abadi sebagai pemenang tender dengan sumber anggaran dana DAK sebesar 23 miliar dan dana APBD sebesar Rp.6 miliar. Gubernur Bengkulu sudah langsung meninjau lokasi pembangunan bak penampungan air di desa Pekan Sabtu. “Saat ini pekerjaan baru dimulai pembersihan dan pengukuran,” ungkap Ekos.ependi silalahi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.