MAJALENGKA, HR – Polres Majalengka terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya. Pada Sabtu malam hingga Minggu dini hari (25/10/2025), jajaran Polres Majalengka melaksanakan Patroli Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) Gabungan.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polres Majalengka AKP Udiyanto, S.H., M.H. atas arahan Kapolres Majalengka AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K., M.H. Apel dimulai di Lapangan Polres Majalengka dan diikuti personel gabungan dari berbagai satuan, termasuk Dinas Perhubungan Kabupaten Majalengka.
Turut hadir KBO Sat Intelkam Ipda Yana Mulyana, S.I.P., KBO Sat Narkoba Ipda Rd. Panji Purbaya, S.H., dan Kanit Kamsel Sat Lantas Ipda Haris Giri Sampan, S.H.
Rute patroli dimulai dari Mapolres Majalengka dengan menyusuri sejumlah titik strategis dan pusat keramaian seperti Alun-Alun Majalengka, Bundaran Munjul, hingga Taman Dirgantara. Setelah pelaksanaan patroli, kegiatan ditutup dengan apel konsolidasi di Pos Lantas Alun-Alun Majalengka.

Patroli KRYD Gabungan ini bertujuan mencegah terjadinya tindak kejahatan jalanan seperti curas, curat, dan curanmor (C3) serta memastikan situasi tetap aman dan kondusif selama malam akhir pekan.
Kasat Reskrim Polres Majalengka, AKP Udiyanto, menjelaskan bahwa patroli ini merupakan bentuk nyata komitmen Polres dalam menjaga keamanan masyarakat.
“Patroli KRYD adalah langkah preventif sekaligus represif untuk meminimalisir potensi gangguan keamanan. Kehadiran polisi di lapangan diharapkan membuat masyarakat merasa aman dan nyaman,” ujar AKP Udiyanto.
Dengan kegiatan rutin seperti ini, Polres Majalengka berharap masyarakat semakin percaya terhadap kinerja kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang tertib dan kondusif. lintong







