Polda Sulbar Gandeng Semua Unsur Ciptakan Pilkada Aman, Damai dan Kondusif

oleh -22 Dilihat
oleh

MAMUJU, HR – Wujudkan pilkada serentak yang aman, damai dan kondusif di wilayah Provinsi Sulawesi Barat menjadi tema dalam acara Deklarasi Damai Pilkada Serentak. Kapolda yakin, deklarasi damai akan membawa kesejukan. Kegiatan ini digelar di Aula Mapolda Sulbar, Jalan Ahmad Kirang Mamuju, Kamis (8/2/18).

Dalam pelaksanaannya, Deklarasi Damai dan Silaturahmi Kapolda Sulbar ini nampak dihadiri para Muspida, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat Provinsi Sulawesi Barat, dengan satu tujuan sukseskan pilkada serentak.

Kegiatan deklarasi dan silaturahmi diawali dengan sambutan Kadispora H Herdin Ismail mewakili Gubernur Prov Sulbar. Menurutnya, deklarasi yang digagas oleh Kapolda adalah langkah efektif dan strategis untuk mewujudkan pilkada damai.

Momentum ini tentu harus dimanfaatkan dengan baik untuk membangun kebersamaan dan netralitas dalam mengawal pilkada yang damai dan demokratis.

“Karena pilkada damai adalah tanggung jawab kita bersama sebagai satu rumpung keluarga,” tuturnya.

Lain hanya dengan sambutan Kemenag Prov Sulbar, ia menyebutkan semua tentu menginginkan kedamaian, apa yang dilaksanakan Kapolda hari ini merupakan prinsip dasar untuk menyukseskan dan memperkuat tali persaudaraan guna mewujudkan pilkada serentak yang aman dan kondusif.

“Terima kasih kepada tokoh agama atas peran sertanya, utamanya Kapolda atas segala jerih payahnya untuk mempersatukan kekeluargaan melalui Kerukunan Ummat Beragama. Karena tokoh agama sangat berperang penting untuk itu harapan saya para tokoh agama tetap memperjuangkan,” ujarnya.

Senada dengan sambutan Kadispora, Raja Mamuju mewakili unsur tokoh adat, pemuda dan tokoh masyarakat, mengatakan, pilkada damai adalah tanggung jawab bersama dengan cara memelihara dan memupuk persatuan dan kesatuan demi menangkal paham-paham yang ingin memecah belah persatuan.

Kapolda Sulbar Brigjen Pol Drs Baharudin Djafar, M.Si mengungkapkan rasa bangga dengan situasi saat ini, yakni nampak keakraban seluruh unsur elemen, tentu ini menjadi modal dasar untuk kita semua dalam menyukseskan pilkada damai.

Untuk itu, saya mengharapkan seluruh elemen harus senantiasa berkomunikasi dan bersinergi dengan lembaga untuk menghasilkan Pilkada Serentak yang damai.

Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan komitmen deklarasi damai oleh seluruh elemen. Adapun Isi komitmen Deklarasi damai yaitu :
1. Menjadi garda terdepan untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk senantiasa menjaga keamanan, ketertiban dan kedamaian;
2. Ikut serta menyukseskan terselenggaranya pilkada serentak 2018 dengan aman, damai dan kondusif;
3. Mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk melestarikan nilai-nilai ajaran agama, budaya dan adat istiadat sebagai kearifan lokal; dan
4. Senantiasa duduk bersama dan bermusyawarah (Mi’oro Siola) dalam memyelesaikan semua permasalahan di masyarakat demi keberhasilan pembangunan menuju masyarakat yang Mala’bi.

Pada kesempatan dideklarasikan pilkada damai ini, semua komponen yang terlibat berkomitmen untuk turut menyukseskan pilkada serentak dengan damai dalam menjaga bingkai kerukunan di Tanah Air.

Kabid Humas Polda Sulbar, Kapolda Sulbar mengatakan, melalui momentum ini kami yakin deklarasi damai akan membawa kesejukan dalam pilkada serentak mendatang. rangga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.